Bobotoh Dicap 'Anarkis', Pelatih Persib Pasang Badan & Berkata Begini

Reno Kusdaroji Rabu, 28 April 2021 | 10:40 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat memimpin timnya latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung. (PERSIB.CO.ID)

Melihat Bobotoh dicap anarkis seperti ini, Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts ikut angkat bicara.

Robert Rene Alberts menyangkal bahwa para Bobotoh sejati akan melakukan aksi anarkis seperti itu.

Bagi Robert Alberts, pihak yang melakukan aksi anarkis itu bukanlah pendukung Persib Bandung yang sebenarnya melainkan hanyalah Hooligans.

"Kami harus bisa membedakan Bobotoh yang sebenarnya dengan hooligans, itu kategori yang berbeda," kata sang pelatih kepada wartawan, Selasa (27/4/2021) dikutip dari Kompas.

Baca Juga: Warga Bandung Ini Jadi Korban 'Anarkis' Bobotoh Usai Persib Kalah dari Persija

Setelah membela nama baik para Bobotoh, pelatih berusia 66 tahun itu ikut mengecam aksi anarkis dari oknum-oknum yang mengatasnamakan dirinya pendukung Persib.

"Saya rasa, sangat penting bagi mereka untuk belajar mengapresiasi kerja keras tim jika benar-benar mencintai klub yang mereka dukung," ucap Alberts.

Robert Alberts memahami kekecewaan para suporter saat tim kebanggaannya menelan kekalahan, apalagi hal itu didapat dari tim 'rival bebuyutan' seperti Persija.

Meski begitu, ia tetap tidak bisa membenarkan kekecewaan yang diluapkan dengan cara negatif seperti anarkis.

Baca Juga: Cerita Korban Tindakan Anarkis Oknum Bobotoh, Dicegat di Jalanan Karena Plat Nomor Mobil



Source : kompas
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan