Akibat Ulahnya, Conor McGregor Bisa Meregang Nyawa di Oktagon

Eko Isdiyanto Rabu, 28 April 2021 | 15:00 WIB
Ketika Conor McGregor datang saat konferensi pers UFC 257 pada Kamis (21/1/2021). (TWITTER.COM/UFC)

BolaStylo.om - Alih-alih dilirik sebagai penantang di kelas berat UFC, nyawa Conor McGregor bisa saja melayang di tangan Kamaru Usman.

Kamaru Usman memberi penilaian terhadap Conor McGregor yang sesumbar ingin menjadi lawannya di kelas welter UFC.

Secara tegas Kamaru Usman menyatakan jika Conor McGregor berada pada level yang masih jauh sebagai penantangnya di UFC.

Hal ini diungkapkan Kamaru Usman ketika menyebut dirinya masih akan bertanding setidaknya dua kali lagi di tahun 2021.

Ia tengah menanti lawan yang benar-benar memberinya motivasi serta tantangan untuk berlaga di oktagon.

Baca Juga: Apesnya Conor McGregor, Harus Tanggung Malu Usai Bersikap Sok Jagoan di Kelab Malam

Di mata Usman, Conor McGregor sama sekali tidak memenuhi kriteria yang dia inginkan bahkan belum layak menjadi calon penantang dirinya.

Alih-alih dianggap mampu memberi perlawanan di atas oktagon, Kamaru justru takut McGregor meregang nyawa di tangannya.

"Conor McGregor tak menunjukkan pada saya apapun, dia bertarung hanya satu kali selama satu tahun terakhir," ucap Kamaru Usman.

"Dan itu tidak berakhir baik untuk dirinya, dia kalah di kelas ringan," imbuhnya saat wawancara bersama TMZ.

Baca Juga: Dikritik McGregor, Kamaru Usman Serang Balik dengan Jawaban Menohok

Juara kelas welter UFC, Kamaru Usman, saat merayakan kemenangan atas Gilbert Burns pada UFC 258, Minggu (14/2/2021). Usman menghabisi Burns lewat TKO ronde ketiga.

"Saya tahu jika Dustin Poirier sangat buas namun McGregor benar-benar sudah habis. Dia dihabisi di kelas ringan.

"Bayangkan saja apa yang mungkin bisa saya lakukan kepadanya, bisa-bisa saya mengambil nyawanya di sana," imbuhnya.

Lebih lanjut, terkait usaha McGregor yang kerap kali melontarkan serangan verbal di media sosial tak dianggap masalah bagi Kamaru.

Ia menilai petarung asal Irlandia itu hanya ingin pamornya tetap disorot, cara yang sama agar nama McGregor seolah tidak tenggelam.

Baca Juga: UFC 261 - Kondisi Terkini Chris Weidman Usai Alami Cedera Patah Kaki

"McGregor harus menunjukkan sesuatu yang bagus. Salah satu alasan di balik aksinya di media sosial hanyalah dia mengejar ketenaran.

"Jadi jika ada seseorang yang melakukan hal luar biasa, seperti mendapat sorotan dan namanya terangkat, McGregor akan menyerang di media sosial.

"Untuk mendapatkan keriuhan," imbuhnya.

Selain itu, bagi Usman kelakar McGregor untuk menjadi penantangnya dari awal memang tidak serius dan hanya main-main saja.

Baca Juga: UFC 261 Gempar! Chris Weidman Alami Patah Kaki Usai Tendang Uriah Hall

"Conor paham dia sebenarnya tidak ingin bertarung dengan saya dan saya juga tidak ingin membuang waktu untuk dia," kata Usman.

"Saat ini dia hanya lebih berisik ketimbang petarung lain yang ada di kelas saya (welter)." imbuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : TMZ
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan