BolaStylo.com - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez kembali membawa kabar buruk usai melakoni dua seri balapan di MotoGP 2021.
Marc Marquez diketahui sudah kembali membalap di MotoGP Portugal 2021 lalu.
Comeback Marquez terhitung cukup mulus, karena meski tak meraih gelar juara ia sukses meraih posisi ketujuh.
Di seri balapan kedua yang diikutinya, Marquez kembali berhasil masuk 10 besar dengen menempati posisi kesembilan.
Namun, setelah menuai hasil yang cukup baik bagi pembalap yang baru saja comeback usai cedera, Marquez kembali membawa kabar buruk untuk para penggemarnya.
Usai menggeber motornya di sirkuit Jerez, fisik Marquez justru dikabarkan kembali bermasalah gara-gara kecelakaan yang sempat dialaminya saat sesi latihan bebas ketiga di sirkuit Jerez sehari sebelum balapan MotoGP Spanyol.
Dalam cuitan Twitternya, Marquez mengungkapkan jika karena segala usaha yang dilakukannya untuk membalap di Jerez, bahu dan tangan kananya mulai berkontraksi.
Due to all the effort I did yesterday in the race,today I woke up very contractured at the shoulder/right arm. We tried to start the Jerez Test but I immediately saw that I was very limited to continue training. Time to recover to arrive at Le Mans as best conditions as possible! pic.twitter.com/hP0LfOOWBj
— Marc Márquez (@marcmarquez93) May 3, 2021
"Karena semua usaha yang saya lakukan kemarin di balapan, hari ini saya bangun (dengan) kontraksi yang sangat di bahu/lengan kanan. Kami mencoba untuk memulai tes di Jerez tetapi saya segera melihat bahwa (kondisi-red) saya sangat terbatasi utuk melanjutkan pelatihan," tulisnya.
Karena itu, ia lantas memutuskan untuk segera istirahat agar pulih saat waktunya balapan MotoGP Prancis.
"Saatnya memulihkan diri untuk tiba di Le mans dengan kondisi sebaik mungkin," lanjutnya.
Telepas dari itu, rangkaian seri MotoGP Prancis sendiri akan berlangsung pada 14-16 Mei 2021 mendatang.
Source | : | |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |