Real Madrid Tanpa 3 Pilar Andalan saat Lawan Chelsea di Liga Champions

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 4 Mei 2021 | 18:30 WIB
Selebrasi para pemain Real Madrid usai menang 2-0 atas Osasuna dalam laga pekan ke-34 Liga Spanyol, Sabtu (1/5/2021) atau Minggu dini hari WIB. (TWITTER.COM/LALIGAEN)

BolaStylo.com - Real Madrid dipastikan bakal tampil pincang saat dijamu Chelsea pada lanjutan babak semifinal Liga Champions.

Real Madrid dijadwalkan bertamu ke markas Chelsea dalam leg kedua babak semifinal Liga Champions 2020-2021.

Duel Chelsea vs Real Madrid akan berlangsung di Stadion Stamford Bridge pada Rabu (5/5/2021) atau Kamis dini hari WIB.

Melawan Chelsea, Real Madrid dalam misi berat pada laga tengah pekan nanti.

Baca Juga: Sudah Dibuang Real Madrid, Pemain Ini Masih Buka Peluang Kembali Meski Juara Bareng Inter Milan

Sebab, pada leg pertama Real Madrid ditahan imbang Chelsea dengan skor 1-1.

Chelsea yang bertindak sebagai tim tamu berhasil unggul lebih dulu lewat aksi Christian Pulisic pada menit ke-14.

Sedangkan, Real Madrid membalas berkat gol pada menit ke-29 yang diciptakan oleh Karim Benzema.

Baca Juga: Real Madrid Dapat Kabar Bagus dan Buruk Jelang Lawan Chelsea di Liga Champions

Akibat hasil tersebut, skuad Los Blancos setidaknya membutuhkan keunggulan satu gol untuk melaju ke final Liga Champions.

Di tengah misi berat tersebut, Real Madrid mendapat angin buruk terkait kondisi Raphael Varane.

Bintang asal Prancis itu dipastikan tidak bisa tampil pada laga melawan Chelsea.

Baca Juga: Laga Chelsea Vs Real Madrid Dipimpin Daniel Orsato, Sinyal Los Blancos Menang?

Kepastian itu didapat Real Madrid setelah Varane menjalani serangkaian pemeriksaan medis usai mengalami cedera.

Varane sebelumnya mendapat cedera ketika memperkuat Barcelona dalam laga kontra Osasuna pada Liga Spanyol.

"Setelah tes yang dilakukan terhadap pemain kami Raphael Varane oleh Layanan Medis Real Madrid, dia didiagnosis mengalami cedera otot aduktor kanan," bunyi laporan tim medis Los Blancos.

Baca Juga: Kalahkan Valencia Berkat Messi, Pique Sadar Barca Tak Bisa Hidup Tenang

Menurut laporan Goal, Varane diperkirakan bakal absen dari skuad Real Madrid hingga 10 hari ke depan.

Absennya Varane menjadi sebuah pukulan bagi Real Madrid.

Pasalnya, Varane merupakan salah satu pemain penting di lini pertahanan Real Madrid bersama kapten Sergio Ramos.

Baca Juga: Harapan di Balik Kekecewaan Koeman Atas Kans Barca Juara Liga Spanyol

Selain itu hilangnya Varane membuat daftar pemain Real Madrid yang absen bertambah panjang.

Selain Varane, Real Madrid juga dipastikan kehilangan Lucas Vazquez dan Daniel Carvajal yang masih mengalami cedera.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : Marca
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan