Lakoni 4 Duel dalam 5 Bulan, Khamzat Chimaev Guncang Kandang UFC Lagi!

Reno Kusdaroji Senin, 10 Mei 2021 | 09:50 WIB
Petarung UFC, Khamzat Chimaev. (TWITTER.COM/UFCNEWS)

BolaStylo.com - Petarung kelas menengah UFC, Khamzat Chimaev sesumbar soal rencananya untuk melakoni empat pertarungan sekaligus hanya dalam waktu lima bulan saja.

Khamzat Chimaev (9-0) terlihat sangar ketika memasuki kandang UFC sejak pertengahan tahun lalu.

Bagaimana tidak? Khamzat Chimaev meraih dua kemenangan perdananya di UFC hanya dalam waktu 10 hari saja.

Tak berselang lama, petarung berjuluk Si Serigala ini langsung memperpanjang rekor cantiknya dengan meraih tiga kemenangan hanya dalam 66 hari saja.

Ngerinya, Chimaev tak pernah membiarkan lawannya bertahan melawannya lebih dari dua ronde.

Petarung ini selalu menghabisi lawannya secara KO, TKO, ataupun submission (kuncian).

Bos UFC, Dana White dan Khabib Nurmagomnedov pun mengakui Chimaev merupakan petarung yang cukup spesial.

Baca Juga: Sulut Perang Bos UFC, Pelatih MMA Ini Ancam Sebarkan Video 'Nakalnya'

Alhasil, keberanian Khamzat Chimaev semakin menjadi-jadi hingga ia menantang bertarung semua orang bak maniak duel MMA.

Tiga kemenangan dalam 66 hari itu sempat membuat Chimaev mengizinkan Dana White supaya dirinya dapat melawan tiga pertarung sekaligus semalam.

Namun sayang, Chimaev belum pernah bertarung lagi sejak membuat TKO Gerald Meerschaert hanya dalam waktu 17 detik pada Semptember 2020 silam.

Hal itu tak lepas dari pengaruh pandemi dan kondisi Chimaev yang membuatnya harus isolasi dan mendapat perawatan terlebh dahulu.

Baca Juga: Ganas di Arena, Khamzat Chimaev Berhati Lembut Bak Khabib Nurmagomedov

Kini, Chimaev telah dinyatakan pulih dan bisa bertarung kembali mulai Agustus 2021 mendatang.

Manajer Chimaev, Ali Abdelaziz pun antusias menanggapi kabar bahagia ini dan segera mencari lawan tarung yang pantas baginya.

Uniknya, Chimaev yang baru dinyatakan sembuh kembali mengundang perhatian karena mengklaim bakal bertarung empat kali hanya dalam lima bulan saja.

Petarung Swedia keturunan Ceko itu mengulangi aksi beraninnya untuk menantang sejumlah petarung di kelas berat yang siap digelutinya.

Baca Juga: Kamaru Usman Vs Khabib Nurmagomedov Pasti Bikin Rekor di UFC, Tapi...

Ia mengaku siap bertarung sebulan sekali sepanjang paruh akhir 2021, setelah dirinya diizinkan bakal sembuh total pada pertengahan Agustus nanti.

"Saya bertarung pada Agustus di kelas 170 lb (welter), September 185 lb (menengah), November 170 lb, dan Desember 185 lb," tulis Chimaev lewat Twitternya.

Dia ingin bertarung sebulan sekali dengan berganti-ganti dari kelas welter ke kelas menengah, balik ke kelas welter dan kemudian ke kelas menengah lagi.

Secara resmi, Chimaev terdaftar dalam ranking penantang kelas welter di posisi ke-15, Khamzat Chimaev memang sudah terbiasa bolak-balik dua divisi.

 

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : juara
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan