Marc Klok Buka Suara Usai Dicoret Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia

Eko Isdiyanto Kamis, 13 Mei 2021 | 07:14 WIB
Pemain Persija, Marc Klok, memberikan keterangan kepada awak media setelah proses sumpah setia kepada NKRI pada 12 November 2020. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Klok juga bertekad akan selalu bekerja keras dan melakukan apa pun demi kembali mendapat panggilan timnas Indonesia.

"Saya sempat berbicara dari hati ke hati dengan Coach Shin, mengutarakan keinginan saya tak hanya soal bermain untuk negara," kata Klok.

"Namun juga menjadi role model bagi para pemain muda timnas Indonesia. Setelah itu, saya akan selalu bekerja keras.

"Seperti yang biasa saya lakukan dan siap kapan pun mendapat panggilan di event-event selanjutnya." imbuhnya.

Baca Juga: Menpora Ingin Shin Tae-yong Jaga Kesehatan dan Laksanakan Perintah Ini

Pemusatan latihan (TC) lanjutan timnas Indonesia berlanjut di Uni Emirat Arab sebelum nantinya melakoni tiga laga sisa kualifikasi Grup G Piala Dunia 2022.

Sebelum itu skuat asuhan Shin Tae-yong bakal menjalani dua laga melawan Afganistan (25 Mei) dan Oman (29 Mei).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan