Ada Alasan Menyentuh di Balik Aksi Ajax Leburkan Trofi Juara Liga Belanda

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 13 Mei 2021 | 13:56 WIB
Para pemain AFC Ajax merayakan gol ke gawang VVV-Venlo dalam laga Liga Belanda di Stadion Covebo, Sabtu (24/10/2020). (TWITTER.COM/AFCAJAX)

BolaStylo.com - Klub asal Belanda, Ajax melakukan aksi tak biasa dengan meleburkan trofi juara Liga Belanda untuk para penggemarnya.

Klub Liga Belanda, Ajax berhasil memastikan diri menjadi jawara liga musim ini.

Hasil ini tentu membuat Ajax pantas mendapatkan trofi juara sebagai tanda keberhasilan mereka.

Namun, siapa sangka, Ajax memilih melakukan hal mengejutkan dengan melebur trofi juara yang mereka raih musim ini (2020/2021).

Di balik aksi mengejutkan tersebut, Ajax rupanya punya kisah menyentuh mengapa mereka memutuskan untuk melakukannya.

Selayaknya liga-liga lain di dunia, Liga Belanda juga terdampak pandemi Covid-19.

Karena itulah, Liga Belanda dilangsungkan tanpa penonton, tapi Ajax tak pernah kehilangan dukungan dari pendukungnya.

Banyak penggemar Ajax yang tetap membeli tiket musiman untuk mendukung Ajax secara finansial, meski hampir tak bisa berangkat ke stadion untuk menonton.

Karena aksi para penggemar pemegang tiket itulah, Ajax memilih untuk meleburkan trofi juara mereka dan mengubahnya menjadi bintang-bintang kecil perak berjumlah 42000.

Angka itu disesuaikan dengan jumlah pemegang tiket musiman yang mendukung mereka.

Pihak Ajax lantas akan memberikan bintang-bintang itu pada para pemegang tiket musiman sebagai bentuk penghormatan dan rasa terima kasih.

 

"Bagian dari kemenangan, bagian dari sejarah, bagian dari Ajax, secara harfiah, untuk kamu," tulis Ajax di cuitan Twitter resminya dengan menunjukkan video peleburan trofi menjadi bintang kecil.

Aksi Ajax ini pun mendapat banyak pujian dari para pengguna media sosial.

Mereka merasa langkah Ajax melebur trofi sebagai balasan atas dukungan para penggemar adalah perlakuan yang luar biasa pada penggemar.

"Semua klub top harus mencatat bagaimana seorang klub memperlakukan penggemarnya, gestur yang menakjubkan, bravo," tulis @DLRScouting71

"Ketka sebuah tim peduli sebanyak itu untuk fansnya, Ajax Amsterdam akan meleburkan trofi Eredivisie untuk membuat bintang kecil untuk semua 42000 pemegang tiket musiman, setiap (bintangnya) akan mengandung bagian dari trofi, cara mereka untuk berterima kasih atas dukungan selama pandemi," tulis produser olahraga, Joy Bhattacharjya.

Terlepas dari komentar para netizen, Direktur Klub,  Edwin Van der Sar mengakui melakukan segala aksi ini karena ingin membuat para penggemar bisa merasakan rasanya menjadi bagian dari kemenangan Ajax.

"Musim ini, kami sebagian besar harus bermain tanpa fans kami. Yah, tanpa mereka duduk di tribun, setidaknya. Meskipun demikian, kami merasakan dukungan mereka setiap minggu. Dalam perjalanan ke stadion , di media sosial dan di kontak pribadi kita.

"Sebelumnya, ketika kami mengatakan 'gelar ini untuk kalian', kami mengungkapkan bagaimana kami melakukannya untuk para penggemar namun berbagi trofi adalah bukti utama bahwa kami sesungguhnya (membuktikannya). ' Setelah tahun yang penuh gejolak, kami memastikan para penggemar kami merasa menjadi bagian dari kejuaraan kami," jelas Edwin Van der Sar.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : Sportbible.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan