Xavi Hancurkan Rencana Joan Laporta untuk Memulangkannya ke Barcelona!

Reno Kusdaroji Sabtu, 15 Mei 2021 | 13:39 WIB
Xavi Hernandez (INSTAGRAM/XAVI)

Meski Xavi mengaku belum pantas melatih klub sebesar Barcelona, paling tidak Joan Laporta menginginkan sang legenda itu kembali ke Catalunya.

Melihat Ronald Koeman bekerja cukup bagus sebagai pelatih kepala Barcelona, Joan Laporta menyiapkan posisi yang lain untuk Xavi.

Dikutip BolaStylo dari Marca, Joan Laporta ingin Xavi mengurus Barca dari balik layar, tepatnya dalam bidang manajemen klub.

Laporta bersikeras mendatangkan Xavi ke barca, dengan menjamin pria asal Spanyol itu bisa mengurus klub di masa depan.

Baca Juga: Tak Puas Main Bareng Messi & Mbappe, Neymar Ingin Jadi Rekan Ronaldo

Namun, kabar kepulangan Xavi ke Barcelona sekali lagi gagal terwujud.

Hal ini karena Al-Sadd secara resmi telah memperpanjang kontrak Xavi sebagai pelatih kepala dengan durasi dua tahun sampai tahun 2023.

"Saya bangga untuk melanjutkan karier saya di Al-Sadd," kata Xavi Hernandez terkait perpanjangan kontraknya.

"Kami telah meraih banyak hal bersama, mencetak banyak gol, memenangkan banyak pertandingan dan gelar juara, dan kami semua sangat bangga atas kesuksesan ini.

"Mendapat dukungan seperti ini merupakan hal terbaik yang bisa didapatkan seorang pelatih," imbuhnya.

Baca Juga: Koeman Dijamu Makan Malam Laporta, 14 Pemain Barcelona Dilelang Murah?



Source : Twitter,Football Espana,Marca
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan