Maaf Chelsea, Leicester Juara Piala FA Berkat Rekor Sempurna Rodgers!

Reno Kusdaroji Minggu, 16 Mei 2021 | 07:36 WIB
Leicester City juara Piala FA dengan mengalahkan Chelsea di final, 15 Mei 2021. (TWITTER.COM/BLEACHERREPORT)

 

BolaStylo.com - Pelatih Leicester City, Brendan Rodgers melanjutkan rekor sempurnanya setelah sukses membawa Jamie Vardy cs menang 1-0 atas Chelsea di final Piala FA.

Chelsea yang lebih dijagokan untuk menjuarai Piala FA musim ini secara mengejutkan tumbang 0-1 di hadapan tim 'kuda hitam', Leicester City.

Gol kemenangan Leicester City dicetak oleh Youri Tielemans lewat tendangan dari luar kotak penalti pada menit ke-63.

Sementara Chelsea gagal menyamakan kedudukan meski mendominasi laga final Piala FA.

Sebenarnya, Chelsea sempat menyamakan kedudukan lewat tendangan Ben Chilwell menjelang babak kedua berakhir (88').

Namun sayang, gol Chilwell ke gawang mantan klubnya itu dianulir wasit karena VAR menyatakan sang pemain berada dalam posisi offside terlebih dulu.

Fakta menarik dari kemenangan Leicester City atas Chelsea di final Piala FA ini ialah pelatih The Fox, Berndan Rodgers sukses mempertahankan rekor sempurnanya.

Baca Juga: Kebiasaan Diet Minum Jamie Vardy Diredam Rodgers, Leicester Makin Jaya

Dikutip BolaStylo dari Transfermarkt, Brendan Rodgers memiliki rekor sempurna sebagai seorang pelatih selalu memenangkan laga final yang timnya mainkan.

Tercatat, mantan pelatih Liverpool itu memenangkan enam laga final yang telah ia lalui selama menjadi pelatih sebuah klub.

Pertama kali Rodgers memenangkan laga final babak Football League play-off (Liga Inggris kasta kedua) bersama Swansea City.

Saat itu, Rodgers sukses membawa Swansea City menang 4-2 atas Reading untuk promosi ke kasta teratas Liga Inggris.

Baca Juga: Leicester Vs Manchester United - Setan Merah Berada Dalam Tekanan!

Pelatih Leicester City, Brendan Rodgers

Sementara lima laga final lainnya Brendan Rodgers lalui saat membawa Celtic ke maasa kejayaannya selama periode Februari 2016 sampai Februari 2019.

Pelatih berusia 48 tahun itu memenangkan dua final Scottish Cup (2017, 2018) dan tiga Scottish League Cup (2016-2017, 2017-2018, 2018-2019).

Kini, Brendan Rodgers melanjutkan rekor sempurnanya memenangkan laga final untuk ketujuh kalinya bersama Leicester City.

Rodgers pun sedikit menyinggung rekor sempurna itu usai mengalahkan Chelsea di final Piala FA kemarin malam.

Baca Juga: Meski Gagal Bawa Liverpool Juara, Manajer Ini Dibanggakan Jordan Henderson

"Saya pernah berada di enam final berbeda sebelumnya dan cukup beruntung bisa memenangkan semuanya," kata Rodgers kepada BBC UK.

"Jadi hari ini (Leicester vs Chelsea) menjadi yang ketujuh dan ini adalah Piala FA, benar-benar istimewa.

"Sebagai pelatih Inggris itu sangat berarti bagi kami, saya sangat bangga tapi tentu saja saya lebih bahagia lagi untuk semua orang.

Baca Juga: Momen Mengerikan Eks Pelatih Liverpool Sepekan Usai Positif Covid-19

"Sejatinya keberhasilan tim dan klub ini mencapai posisi seperti ini dan bersaing.

"Klub-klub yang lebih besar diharap dapat memenangkan trofi tapi bagi kami, kesuksesan untuk bersaing saja sudah bagus, apalagi menang seperti hari ini.

"Ini penampilan yang monumental, dan hari ini luar biasa bagi semua orang yang terlibat dengan Leicester," pungkasnya.

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : BBC,Leicester Mercury,Transfermarkt
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan