Demi Peningkatan Timnas Indonesia, Shin Tae Yong Terapkan Aturan Ketat Ini

Ananda Lathifah Rozalina Jumat, 21 Mei 2021 | 08:59 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tengah memberikan intruksi kepada anak asuhnya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Dilansir dari laman resmi PSSI, Shin ternyata juga melakukan pengawasan ketat pada asupan makanan dan pola makan para pemain.

Shin mengaku mengecek semua hal termasuk takaran porsi makan juga.

"Pola makan harus dijaga agar pemain terus dalam kondisi bugar dan fit. Dengan menu latihan yang bervariasi pemain harus tahu apa saja yang harus dimakan dengan pengawasan dari kami, dan juga staf pelatih lain,” kata Shin.

“Misalnya, asupan karbohidrat, protein, sayuran dan lain-lain. Untuk makanan, menu wajib yakni sayur, daging, ikan, salad, buah, susu, serta roti. Semua saya cek termasuk saat pemain mengambil takaran porsi makanan,” sambungnya.

Ia juga menuturkan jika pemain wajib mengonsumsi makanan bergizi dalam porsi yang pas dan tidak berlebih ataupun kurang.

"Untuk makanan, menu wajib yakni sayur, daging, ikan, salad, buah, susu, serta roti. Semua saya cek termasuk saat pemain mengambil takaran porsi makanan dan sesuai dalam mengkonsumsinya," ucap Shin.

Waktu konsumsi juga jadi perhatiannya, jika tidak tepat waktu ia tak segan menegur anak didiknya.



Source : PSSI.org
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan