Sifat Asli Barcelona Kembali Muncul, Bikin Ronald Koeman Curhat Begini

Eko Isdiyanto Sabtu, 22 Mei 2021 | 14:00 WIB
Lionel Messi berjabat tangan dengan pelatih Barcelona, Ronald Koeman. (TWITTER.COM/FCBARCELONAFI)

BolaStylo.com - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman tak kuasa memendam perasaan yang menjadi kegelisahan hatinya saat ini soal masa depan di Camp Nou.

Jelang melakoni laga terakhir Barcelona di Liga Spanyol musim 2020-2021, Ronald Koeman mencoba menyampaikan kegelisahan yang saat ini tengah melandanya.

Laga terakhir Barcelona di Liga Spanyol musim ini melawan Eibar yang bakal digelar pada Sabtu (22/5/2021) di Stadion Municipal de Ipuruna.

Kemenangan dalam laga nanti sudah tak berdampak apa pun untuk Barcelona, karena memang sudah terlempar dari persaingan gelar juara musim ini.

Bahkan klub asal Catalan ini sudah membiarkan Lionel Messi mengambil jatah libur terlebih dulu, hal itulah yang membuat Koeman resah.

Baca Juga: Lionel Messi Tentukan Masa Depanmu! Pilih Keluarga Atau Barcelona?

Koeman merasa tak lagi didukung manajemen Barcelona, karena sampai saat ini belum ada lagi pembicaraan kontrak baru.

Namun pelatih asal Belanda ini mencoba memahami kondisinya setelah gagal mempersembahkan dua trofi bergengsi, Liga Champions dan Liga Spanyol.

"Selama periode akhir musim ini, saya belum merasakan dukungan dari klub. Kami belum berbicara soal masa depan saya," ucap Koeman dikutip dari Marca.

'Saya memahami adanya keraguan karena hasilnya (Liga Spanyol dan Liga Champions), saya juga memahami perlu perubahan untuk menjadi klub juara," imbuhnya.

Baca Juga: Saran Legenda Argentina untuk Lionel Messi, Tinggalkan Saja Barcelona dan Datang ke Tempat Ini!

Asisten pelatih Barcelona, Alfred Schreuder (tengah) saat bersama Ronald Koeman dalam sebuah sesi latihan yang digelar El Barca.

Lebih lanjut, laporan Marca menyebutkan jika beberapa direksi Barcelona tak cukup puas dengan kinerja Koeman.

Pun demikian dengan para pemain, namun kondisi finansial klub yang masih bermasalah membuat manajemen urung membuat keputusan.

"Jika mereka berpikir ada kebutuhan untuk pelatih atau pemain lain, maka itu bagus. Namun, itu juga harus dikomunikasikan.

"Jika melihat situasi dalam beberapa bulan terakhir, saya pikir mereka harus lebih menghormati pelatih dan juga pemain.

Baca Juga: Muak Barca Tersingkir Prematur Liga Champions & Gagal Juara Liga Spanyol, Joan Laporta Janjikan Hal Ini

"Saya mengerti jika pemain terluka dengan apa yang muncul di media baru-baru ini, mereka tidak pantas menerima perlakuan seperti itu.

"Banyak hal yang harus dilakukan secara berbeda." imbuhnya.

Jika melihat Koeman saat ini, teringat kembali bagaimana Luis Suarez yang diusir dari Barcelona oleh manajemen klub.

Usia yang sudah tua dianggap sebagai ganjalan bagi Barcelona untuk dapat memercayai Suarez sebagai salah satu pemain andalan.

Baca Juga: Messi Menyambangi Suarez di Madrid, Para Istri Pamer Momen Berharga

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Marca
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan