Gagal Juara Liga Prancis, Kylian Mbappe Tuntut PSG Memberinya Hal Ini

Reno Kusdaroji Senin, 24 Mei 2021 | 08:53 WIB
Bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, merayakan gol ke gawang Bayern Muenchen di Stadion Allianz Arena dalam babak perempat final Liga Champions 2020-2021, Rabu (7/4/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB. (TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE)

BolaStylo.com - Bintnag PSG, Kylian Mbappe secara frontal menyatakan tuntuannya kepada pihak klub usai gagal mempertahankan gelar juara Liga Prancis musim ini.

PSG gagal mempertahakan gelar juara Liga Prancis musim ini dari tangan Lille.

Kemenangan 2-1 Lille atas Angers pada pekan terakhir Liga Prancis membuat kemenangan 2-0 PSG atas Brest menjadi sia-sia.

PSG menempati urutan kedua pada klasemen akhir Liga Prancis dengan perolehan 82 poin, hanya selisih satu poin dari Lille yang menjadi juara baru musim ini.

Setelah gagal menjuarai Liga Prancis musim ini, bintang PSG, Kylian Mbappe secara terang-terangan menuntut pihak klub memberikan hal lebih kepadanya.

Kylian Mbappe menuntut PSG harus bisa membuktikan kepadanya bahwa klub menunjukan proyek potensial juara demi mempertahankan dirinya.

"Semua orang tahu betapa saya sangat terikat dengan klub ini, saya selalu sangat berterima kasih kepada presiden, dan para pelatih, 'kata Mbappe kepada Canal Plus.

Baca Juga: Keluarga Mbappe Kontak Real Madrid Lewat Jalur Belakang, PSG Kebakaran Jenggot

"Yang saya inginkan, adalah menang, merasa seperti saya berada di suatu tempat di mana saya bisa menang, di mana ada proyek yang solid di sekitar saya.

"Proyek sepakbola itu penting. Saya ingin merasa seperti saya bagian dari tim yang akan melakukan sesuatu," tegasnya.

Seperti diketahui, Kylian Mbappe menjadi pencetak gol terbanyak PSG musim ini.

Ia menjadi pencetak terbanyak di Liga Prancis dengan 27 gol dan 7 asssist dari 31 laga, di Coupe de France 7 gol 1 asssit dari 5 laga, serta Liga Champions 8 gol 3 assist dari 10 pertandingan.

Baca Juga: Berita Transfer - Mbappe dan Keluarga Sudah Deal dengan Real Madrid

Namun, PSG hanya mampu menyabet satu gelar juara Coupe de France musim ini dan bagi Mbappe itu kurang menjanjikan dibanding musim-musim sebelumnya.

Hal ini yang membuat Mbappe belum berani memperpanjang kontraknya dengan PSG, ia meminta jaminan 'priyek potensial' dari PSG demi memutuskan masa depannya.

Mbappe masih terikat kontrak berdurasi setahun sampai musim panas 2022 bersama PSG.

Karena pencapaian PSG musim ini, Mbappe dikabarkan telah mengontak beberapa klub yang tertarik akan minatnya di mana Real Madrid menjadi yang paling terdepan.

Baca Juga: Mbappe Tetap Ingin Gabung Real Madrid Meski Zidane Pindah, Ini Penghalangnya

Beberapa waktu yang lalu, keluarga Mbappe dikabarkan telah 'memiliki' kesepakatan sepihak dengan pihak Real Madrid.

Hal ini membuat berita kepindahan Kylian Mbappe ke Real madrid semakin besar.

Sementara PSG masih mencoba berbagai cara untuk mempertahankannya.

Baca Juga: Tak Puas Main Bareng Messi & Mbappe, Neymar Ingin Jadi Rekan Ronaldo

Terkait masa depannya, Mbappe belum bisa menjamin dia akan bertahan di PSG jika tuntutannya terkait 'proyek potensial' klub tak kunjung terlihat.

'Kemudian, terserah kami untuk menunjukkan apa yang bisa kami lakukan, kami berbicara dengan klub, kami akan lihat apa yang terjadi," ungkap Mbappe.

"Klub tahu hubunganku dengannya, kota ini, negara ini. Kami akan melakukan hal-hal dengan cara yang seharusnya dilakukan, dengan satu atau lain cara," imbuhnya.

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Metro,Canal +
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan