Bersepeda Bikin Awet Muda? Ini Manfaat Olahraga Favorit Ganjar Pranowo

Reno Kusdaroji Selasa, 25 Mei 2021 | 13:00 WIB
Tangkap layar Ganjar Pranowo minta masyarakat tak mudik (YouTube Kompas TV)

BolaStylo.com - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo gemar menyukai olahraga bersepeda yang dipercayai bisa menjaga kebugaran serta nampak awet muda.

Ganjar Pranowo diketahui rutin melakukan aktivitas bersepeda di usianya yang telah memasuki 52 tahun.

Bahkan, Ganjar Pranowo seringkali bersepeda ke kantornya di Kota Semarang, Jawa Tengah.

Kader PDI Perjuangan ini memang rajin berolahraga demi menjaga kebugaran dan kesehatan tubuhnya.

Terkait olahraga bersepeda, banyak yang percaya bahwa gowes bisa menjaga penampilan terlihat awet muda.

Telah banyak riset yang membuktikan bahwa kebiasaan bersepeda memang bisa mencegah penuaan dini.

Seperti halnya riset yang dimuat dalam Journal of Aging and Physical Activity yang memuat manfaat baik dari kebiasaan gowes.

Bagi orang yang berusia 40 tahun ke atas, bersepeda memiliki tingkat efisiensi yang sama dengan gerakan berjalan bagi orang dewasa yang puluhan tahun lebih muda

Baca Juga: Alasan Lompat Tali Jadi Olahraga Ringan Terefektif Penurun Berat Badan



Source : kompas
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan