Usai Bikin Manchester United Menangis, Jargon Liverpool Terdengar di Ruang Ganti Villareal

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 27 Mei 2021 | 14:24 WIB
Villarreal memastikan gelar juara Liga Europa usai mengalahkan Manchester United pada partai final, Rabu (26/5/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB. (TWITTER.COM/EUROPALEAGUE)

BolaStylo.com - Pemain Villareal, Alberto Moreno tampak mengejek Manchester United dengan membawa-bawa mantan klubnya.

Manchester United kini tengah mengalami momen yang cukup menyedihkan di final Liga Europa.

Mereka harus menerima kekalahan menyakitkan dari Villareal lewat drama adu penalti dengan skor 10-11 usai kiper David de Gea tak mampu menjalankan tugasnya sebagai eksekutor dengan baik.

Sepakan de Gea berhasil ditepis penjaga gawang Villareal, Geronimo Rulli.

Usai laga ini, beberapa pemain Manchester United tampak kecewa, Bruno Fernandes bahkan diketahui sampai menangis di lapangan.

Di sisi lain, para pemain Villareal tampaknya sangat menikmati kemenangan kali ini.

Salah satu yang terlihat begitu menikmati kemenangan ini adalah Alberto Moreno.

Bek Villareal itu tampak mengejek para penggemar Manchester United di ruang ganti dan membawa-bawa nama mantan klubnya, Liverpool.

Mantan bek kiri Liverpool itu kembali menggaungkan jargon Liverpool 'You'll Never Walk Alone (YNWA)' di ruang ganti.

Bek kiri Villarreal, Alberto Moreno.

"Vamos! 'You'll Never Walk Alone! 'You'll Never Walk Alone!," tutur Moreno.

Selain mengumandangkan jargon terkenal Liverpool itu, Moreno juga secara langsung memberi pesan pada para penggemar Liverpool untuk ikut bersenang-senang atas kekalahan Manchester United.

"Untuk semua penggemar Liverpool, Vamos!. Manchester United? keluar! keluar, Man United, keluar kamu tidak akan berjalan sendirian. Selamanya Liverpool," tuturnya sambil menepuk dadanya.

Moreno sendiri telah melakoni 141 pertandingan untuk Liverpool sebelum bergabung dengan Villareal di 2019, tak heran jika rivalitas antara MU dan Liverpool masih melekat di hatinya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : Sportbible
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan