BolaStylo.com - Manajer Khabib Nurmagomedov, Ali Abdelaziz kembali merendahkan petarung kelas ringan UFC, Conor McGregor dengan menyebutnya akan melawan perempuan.
Setidaknya seperti itulah yang diyakini Ali Abdelaziz setelah Conor McGregor dihajar babak belur oleh Khabib Nurmagomedov pada UFC 229.
Sejak saat itu, Ali Abdelaziz tak henti-hentinya merendahkan Conor McGregor.
Semua itu juga tak lepas dari perseteruan abadi antara pihak Conor McGregor dengan Khabib Nurmagomedov.
Seperti diketahui, sejak kalah di UFC 229, pihak McGregor selalu mencari perkara dan memancing perselisihan dengan kubu Khabib Nurmagomedov.
Tak seperti Khabib yang mampu mempertahankan masa kejayaannya, karier McGregor semakin menurun meski banyak sesumbar 'sok jagoan'.
Bukan karena dendam dari perseteruan abadi mereka, Ali Abdelaziz merendahkan Conor McGregor akan segera melawan perempuan berdasarkan analisis fakta terkini.
Baca Juga: McGregor & Ferguson Bersatu Ingin Rusak Momen Lebaran Khabib Nurmagomedov
Seperti diketahui, Conor McGregor tumbang dalam duel keduanya melawan Dustin Poirier secara TKO.
Kini, dia dihadapkan dalam duel trilogi melawan Dustin Poirier dan Abdelaziz menilai The Notorious akan semakin babak belur.
"Dia (McGregor) akan menyerah lagi karena dia memang tukang menyerah," kata Abdelaziz dikutip BolaStylo dari MMA Planet.
Setelah kembali kalah dari Poirier, karier McGregor diprediksi akan semakin turun dan tidak pantas lagi menghadapi sesama jagoan teratas UFC atau MMA.
Baca Juga: UFC 264 Akan Jadi Gerbang Conor McGregor Mengamuk di Kelas Ringan?
"Saya pikir karier McGregor sudah lewat di kelas ringan UFC," lanjut Abdelaziz.
"Divisi ini memiliki begitu banyak petarung hebat dan segar, McGregor bukan salah satu di antaranya."
"Ada Justin Gaethje, Islam Makhachev, dan Beneil Dariush, McGregor? Dia sudah habis. Dia akan terus turun!"
"Berikutnya bagi McGregor adalah Jake Paul. Setelah itu Kardashian bersaudara, bisa-bisa McGregor akan melawan perempuan," pungkas Abdelaziz.
Baca Juga: Muak Lihat McGregor, Kamaru Usman Ancam Cabut Nyawa The Notorious
Faktanya, McGregor kurang aktif bertarung dalam 4 tahun terakhir dengan catatan performa yang menurun.
Dalam 4 tahun terakhir, ia hanya bertarung 3 kali di mana hanya meraih satu kemenangan mudah dari petarung yang masa emasnya sudah lewat, Donald Cerrone.
Sisanya, ia mengalami dua kekalahan melawan dua petarung yang berada di puncak kejayaan di kelas ringan, Khabib Nurmagomedov dan Dustin Poirier.
Hal ini yang membuat Ali Abdelaziz percaya waktu Conor McGregor di kelas ringan sudah berakhir.
Source | : | MMAPLANET |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |