Pedas! Dicoret Karena Indispiliner, Nurhidayat Banjir Hujatan Netizen

Eko Isdiyanto Kamis, 3 Juni 2021 | 08:30 WIB
Nurhidayat Haji Haris (kiri) dan Kushedya Hari Yudo (kanan) sedang dalam duel perebutan bola dalam sesi latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Reaksi beragam netizen Tanah Air mengetahui kabar dicoretnya Nurhidayat Haji Haris dari timnas Indonesia untuk kualifikasi Piala Dunia 2022.

Nurhidayat sejatinya menjadi salah satu pemain yang diandalkan timnas Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Grup G Piala Dunia 2022.

Turut masuk dalam daftar pemain yang mulai melakukan pemusatan latihan sejak 1 Mei lalu, nasib sial justru dialami Nurhidayat jelang laga resmi.

Dua hari sebelum laga kontra Thailand, Nurhidayat ditendang dari skuat timnas Indonesia karena melakukan tindakan indispliner.

Penyebab dicoretnya Nurhidayat tentu sangat disayangkan, mengingat Shin Tae-yong berulang kali mengingatkan pentingnya pemain mentaati aturan.

Baca Juga: Penyebab Nurhidayat Ditendang dari Timnas Tak Hanya Soal Makanan

Ketegasan Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia sebenarnya sudah terlihat saat ia mulai mengawali jabatan barunya.

Desember 2020 lalu, dua pemain dicoret Shin Tae-yong dari pemusatan latihan timnas usai melakukan tindakan indisipliner.

Kedua pemain tersebut adalah Serdy Ephi Fano dan Muhammad Yudha Febrian, bukannya jadi pelajaran pemain lain justru muncul lagi pemain yang melakukan indispliner.

Menariknya lagi, menurut Nova Arianto selaku asisten pelatih timnas Indonesia, pelanggaran yang dilakukan Nurhidayat tak hanya satu.

Baca Juga: Timnas Indonesia Vs Thailand - Kunci Evan Dimnas dkk Raih Kemenangan

Melainkan ada beberapa penyebab yang membuat sang pemain dicoret, salah satunya mengenai konsumsi makanan yang tidak benar.

"Iya dicoretnya karena masalah indisipliner," kata Nova Arianto kepada BolaSport.com, Rabu (2/6/2021).

"Kalau bentuknya apa itu ada beberapa alasan, tetapi biar staf pelatih yang tahu. Namun, salah satunya masalah asupan makanan.

"Iya itu salah satu penyebabnya soal asupan makanan yang tidak benar. Saat ini, kami memaksimalkan center back (CB) yang ada untuk pertandingan ke depannya," imbuhnya.

Baca Juga: Shin Tae-yong Pernah Coret 4 Pemain dari Timnas Indonesia, Salah Satunya Tak Pernah Kapok!

Tak hanya membuat Shin Tae-yong muak dengan sikapnya, kabar pencoretan Nurhidayat ini juga mendapat respons beragam dari netizen Tanah Air.

Banyak yang masih memberi dukungan untuk sang pemain, namun juga tidak sedikit yang melontarkan hujatan kepadanya.

Berikut beberapa komentar pedas netizen terhadap Nurhidayat yang dicoret dari timnas Indonesia karena tindakan indispliner.

@19awan: "Keren bang mainnya, lebih keren lagi kalo ente nonton aja bang bench,"

@bhanua.s79: "BANG DAYAT IDOLA SAYAA SUKSES TERUS BANG DAYAT SAMPAI KAMU MEMBLOCK TENDANGAN DARI ERLING HAALAND,"

@muhammadarlis5: "Oiii mantap kali baginda lord dayot indisipliner rupanya penerus king yudha ini,"

@muhammadarlis5: "3 gol ke gawang indonesia sergio ramos eee!! Kamu keren, idola semua idola ini ee,"

@andrianaasep25: "Jadi pemain timnas cuma buat dibully,"

@bhagindaptra_: "Tetap membumi dan tetap semangat bang Dayat. hidup jadi diri sendiri aja bang, gausah dengerin apa kata orang lain. bismillah toyota supra,"

@shamir_davinchi: "Ga usah ikut main aj. Lu ga main di bully apa lagi main terus kalah blunder kelar deh pokonya,"

@roymuliyadi: "Yaa dipulangkan . Kangen ngebucin ya bege?"

@muhammadarlis5: "Saran saja mending kau ganti posisi aja lah. Center back tinggi hanya 173 cm mana bisa itu. utk kemajuan timnas mending pulang aja bang kasian pacar dirumah nungguin,"

@renohilmy: "Balikin duit TC brooo, jauh jauh kesana dicoret masalah indisipliner,"

Baca Juga: Punya Modal Bagus Lawan Pelatih Thailand, Tak Bikin Shin Tae-yong Kepedean

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan