Timnas Indonesia Vs Vietnam - Skuat Garuda Tampil Full Team!

Eko Isdiyanto Senin, 7 Juni 2021 | 17:00 WIB
Selebrasi gelandang timnas Indonesia, Kadek Agung usai menjebol gawang Thailand dalam laga Kualifikasi Piala 2022, Kamis (3/6/2021). (MOLA TV)

BolaStylo.com - Teka-teki soal cedera pemain timnas Indonesia akhirnya terjawab, Shin Tae-yong pastikan semua pemain siap bermain di laga melawan Vietnam.

Hanya ada satu pemain yang harus melewatkan sisa laga kualifikasi Grup G Piala Dunia 2022, yakni Ryuji Utomo.

Ryuji Utomo akhirnya dipulangkan ke Tanah Air setelah Shin Tae-yong tak ingin mengambil risiko lebih terhadap cedera yang dialaminya.

Laga timnas Indonesia melawan Vietnam digelar di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab pada Senin (7/6/2021) malam WIB.

Kondisi pemain sempat menjadi kekhawatiran tersendiri usai laga melawan Thailand, pasalnya sejumlah nama bintang mengalami cedera.

Baca Juga: Soal Laga Timnas Indonesia vs Vietnam, Ini Kata Egy Maulana Vikri

Termasuk Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman yang tidak mampu bermain penuh di laga tersebut, namun keduanya kini telah kembali.

Dilansir BolaStylo.com dari laman resmi PSSI, Shin Tae-yong mengakui pertandingan melawan Vietnam bakal lebih sulit ketimbang sebelumnya.

Namun ia menegaskan skuat asuhannya mulai percaya diri dan hal itu akan berdampak pada permainan saat melawan Vietnam.

"Pertandingan pertama melawan Thailand para pemain sudah bekerja keras, jadi sebenarnya laga ini akan lebih sulit dari sebelumnya," ucap Shin Tae-yong.

Baca Juga: Usai Turun Peringkat, Timnas Malaysia Kini Butuh Bantuan Timnas Indonesia

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tengah memberikan intruksi kepada anak asuhnya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021.

"Namun pemain sudah mulai percaya diri, saya yakin pertandingan nanti melawan Vietnam akan lebih baik," imbuhnya.

Bukan permainan solid Vietnam yang diakui Shin Tae-yong, namun daya juang para pemain tim berjuluk The Golden Star yang membuatnya kagum.

Menurut pelatih asal Korea Selatan ini, hal itulah yang membuat Vietnam berhasil memuncaki klasemen sementara grup G..

"Daya juang mereka bagus, timnya juga bagus sehingga mendapatkan peringkat satu di grup," ujar Shin Tae-yong.

Baca Juga: Rekam Jejak Shin Tae Yong Bikin Penggemar Timnas Vietnam Ketar-ketir

"Saya juga menonton pertandingan mereka sebelumnya, mereka seimbang saat menyerang dan bertahan." imbuhnya.

Satu-satunya kendala yang dihadapi pemain timnas Indonesia adalah cuaca yang sangat panas, meski begitu Shin Tae-yong menegaskan hal itu bukan masalah besar.

Ia memberi jaminan jika tidak ada pemain yang akan absen dalam pertandingan melawan Vietnam nanti.

"Untuk cuaca panas, tak hanya tim Indonesia saja yang merasakan, tetapi seluruh tim yang ada di sini," kata Shin Tae-yong.

Baca Juga: Trik Cerdik Shin Tae-yong Ini Sukses Bikin Media Vietnam Penasaran!

"Semuanya merasakan hal yang sama, jadi itu tidak masalah dan juga tidak ada pemain yang akan absen besok." imbuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : PSSI.org
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan