EURO 2020 - Tua-tua Keladi, Modric pun Kaget dengan Penampilannya!

Reno Kusdaroji Rabu, 23 Juni 2021 | 15:13 WIB
Heboh Luka Modric bikin gol cantik di Euro 2020, ternyata pernah gowes sepeda listrik seharga Ninja 250. (Instagram.com/@lukamodric10)

BolaStylo.com - Pelatih Timnas Kroasia, Zlatko Dalic menilai bahkan Luka Modric sendiri pun akan terkejut dengan performanya di usia 35 tahun pada EURO 2020.

Timnas Kroasia menang 3-1 atas Skotlandia dalam Grup D EURO 2020 sekaligus mengamankan tiket ke babak 16 besar sebagai runner-up grup bersama sang juara grup, Inggris.

Gol Timnas Kroasia ditorehkan Nikola Vlasic (menit ke-17), Luka Modric (62'), dan Ivan Perisic (77') sementara Skotlandia dicetak oleh Callum McGregor (42').

Dalam pertandingan tersebut, kapten Timnas Kroasia, membuat pencapaian prestisius berkat golnya.

Gol dari bintang Real Madrid ini mencuri perhatian jagat maya karena dianggap langka.

Gol Luka Modric tercipta lewat sepakan kaki kanan bagian luar yang keras dari luar kotak penalti.

Lewat gol tersebut, Luka Modric kini menjadi pencetak gol termuda (22 tahun, 273 hari) sekaligus yang tertua (35 tahun, 286 hari) untuk Timnas Kroasia di ajang EURO.

Baca Juga: EURO 2020 - Modric Tambah Tua Makin Sangar, Rekan di Seberang Benua Melongo

Bahkan, akun Twitter resmi FIFA sempat terlihat ikut memuji gol Modric yang satu ini.

"35 tahun, dan masih menampilkan performa ajaib untuk negaranya (Kroasia)," tulis akun resmi FIFA.

Terkait penampilan Modric, pelatih Timnas Kroasia, Zlatko Dalic mengomentarinya dengan nada tidak percaya.

Dalam komentarnya, Zlatko mengatakan penampilan Modric saat melawan Timnas Skotlandia sangat luar biasa.

Baca Juga: EURO 2020 - Cristiano Ronaldo yang Dipuji Penonton saat Tampak Bodoh

Jika mengingat, usianya saat ini sudah menginjak 35 tahun yang sudah tak muda bagi seorang pesepakbola profesional.

"Ya, tidak ada yang tahu bagaimana Modric melakukannya, kita semua berpikir dia akan melemah di usianya saat ini bukan?" kata Zlatko dikutip dari Euro Sport.

"Tapi siapa sangka dia semakin bagus dan justru bisa mendorong seluruh timnya juga.

"Dia tidak pernah lelah, apapun yang kita katakan tentang Luka Modric, permainannya tak pernah cukup," tegasnya.

Baca Juga: Nazar Foden Buat Timnas Inggris Juara EURO 2020 Berawal dari Hal Kocak

"Jadi saya serahkan kepada Anda untuk mengomentarinya dan menulisnya (permainan Modric)," katanya kepada para wartawan saat konferensi pers pasca-laga Timnas Kroasia vs Skotlandia.

"Saya sangat bangga punya pemain sekaligus kapten seperti itu di tim kami." pungkasnya.

Baca Juga: EURO 2020 - Kane Belum On-fire, Kapten Liverpool & Man United Siap Bantu

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : eurosport.co.uk
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan