Timnas Prancis Menangis di Euro 2020, Kiper Swiss Sebut Itu Karma dari Kesombongan Mereka

Ananda Lathifah Rozalina Selasa, 29 Juni 2021 | 14:22 WIB
Timnas Prancis tersingkir dari Euro 2020 setelah kalah adu penalti dari timnas Swiss. (TWITTER.COM/OPTAJEAN)

BolaStylo.com - Kiper Swiss, Yann Sommer melontarkan komentar cukup pedas terkait kekalahan Timnas Prancis dari timnya Rabu (29/6/2021) WIB.

Timnas Prancis harus gigit jari di babak 16 besar Euro 2020 dengan penuh drama saat melawan Swiss.

Dalam pertandingan tersebut, Swiss memaksa Prancis melakukan babak adu penalti usai menyamakan skor menjadi 3-3 lewat gol Mario Gavranovic di menit ke-90'.

Namun, dalam drama adu penalti ini, Timnas Prancis menelan kekalahan dengan skor 4-5 dan dipastika gugur.

Melihat kegagalan Timnas Prancis tersebut, kiper Timnas Swiss, Yann Sommer pun memberikan komentar cukup pedas.

Menurutnya, kekalahan Timnas Prancis itu adalah sebuah harga yang harus mereka bayar atas kesombongan mereka.

Sommer memang mengakui jika Prancis memang sebuah lawan yang tangguh, tapi mereka terlalu sombong saat itu.

"Aku sangat bangga pada tim, itu adalah hal hebat untuk memenangkan tike ke perempat final di depan orang tuaku. Kami melawan sebuah lawan yang hebat. Tapi, saat itu, mereka terlalu sombong," tuturnya.

Senada dengan kiper Swiss, Granit Xhaka selaku kapten Swiss juga merasa jika Prancis terlalu sombong dalam laga tersebut.

Dan kini, mereka bisa membuktikan diri dengan membungkam kesombongan itu.

"Itu sulit dipercaya, semua orang Swiss bisa bangga atas kemenangan ini, kami mengalahkan Prancis," tuturnya.

"Prancis dianggap sebagai sebuah tim yang sombong dan hari ini kami memaksa mereka untuk diam," tambahnya.

Terlepas dari komentar para pemeainnya, pelatih Swiss, Vladimir Petkovic mengaku bangga dengan apa yang diraih oleh anak asuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : vnexpress.net
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan