Beberapa netizen tampak tak sanggup melihat video itu, sementara yang lain beryukur Marquez selamat dari kecelakaan mengerikan tersebut.
"Dude, syukurlah kamu baik-baik saja," tulis @wibmer***
"Aku gak bisa melihat ini," tulis @Alexm****
"Kenapa kamu harus mengunggah ini Marc? aku tidak bisa melihatnya, apakah kamu kehilangan pikiranmu?," tulis akun @mmm93w***
"Bro, itu menakutkan. Tapi kami tahu kamu selalu bangkit. Selalu memberi yang terbaik, selalu mengambil risko, hati-hati," tulis @jaxx****
Terlepas dari komentar netizen, Marquez berhasil finish di posisi 7 pada MotoGP Belanda.
Hasil itu membuat Marc Marquez meraih 9 poin tambahan dan kini menduduki posisi ke-10 klasemen sementara MotoGP 2021.
Posisi ini adalah posisi tertinggi yang diraih pembalap Honda saat ini, pasalnya rekan setim Marquez, Pol Espargaro justru berada di posisi ke-12 dengan torehan 41 poin.
Sementara dua pembalap tim satelit LCR Honda yakni Takaaki Nakagami dan adik Marquez, Alex Marquez masing-masing berada di posisi 11 dan 15 pada klasemen sementara.
Source | : | |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |