Segudang Manfaat dari Daun Pandan untuk Kesehatan

Rara Ayu Sekar Langit Rabu, 30 Juni 2021 | 21:14 WIB
Mengenal beragam manfaat daun pandan, di antaranya mencegah penyakit jantung. (Freepik)

BolaStylo.com - Daun pandan biasanya digunakan sebagai bumbu masakan atau kue supaya makin menggugah selera.

Umumnya, daun pandan dimanfaatkan untuk mengharumkan makanan.

Tapi nyatanya, daun pandan memiliki banyak manfaat untuk kesehatan loh!

Berikut ini beberapa manfaat daun pandan bagi kesehatan:

1. Mengurangi radang sendi

Campuran daun panan dengan minyak kelapa dipercaya mampu meredakan nyeri sendi.

Minyak yang keluar dari daun pandan, ternyata memiliki efek anti-inflamasi.

2. Mengelola gula darah

Pandan ternyata mampu membantu mengelola kadar gula darah.

Berdasar penelitian, orang yang minum teh pandan memiliki hasil tes gula darah dibanding yang hanya mengonsumsi air biasa.

Baca Juga: Diam-diam, Pepaya Simpan Bahaya Mengerikan Bagi Orang dengan Kondisi Berikut Ini

3. Meningkatkan kesehatan mulut

Mengunyah daun pandan dapat menyegarkan napas karena aromanya yang wangi.

Selain itu, cara ini juga digunakan untuk menghentikan gusi yang berdarah.

Sayangnya, hal ini belum diteliti secara lebih lanjut.

Meskipun pandan memiliki banyak manfaat, jika dikonsumsi secara berlebihan juga tidak baik.

Pandan memiliki efek pencahar ringan sehingga mampu mengakibatkan diare.

Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Nyesel Tahunya Baru Sekarang! Daun Pandan Ternyata Menyimpan Manfaat Luar Biasa untuk Kesehatan, Salah Satunya Ampuh Menyegarkan Napas

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : Nakita.ID
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan