Joan Laporta, yang pernah berikrar ingin mempertahankan Lionel Messi saat terpilih menjadi Presiden Barcelona pun tak memungkiri masalah keuangan dari pihaknya.
"Kami ingin dia bertahan dan Leo (Messi) juga begitu, semuanya berjalan sesuai rencana," kata laporta sangat yakin, dikutip dari Daily Star.
"Kami masih memiliki (masalah) fair play keuangan untuk diselesaikan, kami dalam proses mencari solusi terbaik untuk semua pihak," imbuhnya.
Mendengar kabar ini, bos dari sebuah situs dewasa bernama Stripchat, Max Bennett ingin mengulurkan tangan untuk membantu Barca mempertahankan Messi.
Baca Juga: Messi Tak Segera Perpanjang Kontrak di Barca, Xavi Siap Turun Tangan?
Max Bennett, yang mengaku seorang fans berat Barcelona ingin membantu tim kesayangannya memperpanjang kontrak Messi.
Menurut laporan, ia mengirim surat kepada manajemen Barca terkait bantuan dana mencapai 10 juta dollar atau sekitar 7,25 juta poundsterling (Rp144miliar).
Namun, Bennett juga menginginkan timbal balik dari Barcelona untuk situs Stripchat.
"Sebagai penggemar berat sepak bola, saya sadar bahwa FC Barcelona sedang bekerja mencari dana untuk kontrak baru francise Anda, Lionel Messi," tulis surat tersebut.
Baca Juga: Ingin Lionel Messi Batal Hengkang, Barcelona Wajib Penuhi Syarat Ini!
Source | : | dailystar |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |