Cerita di Balik Mural Lionel Messi - Pahlawan dari Galaksi Lain Bernama Rosario!

Reno Kusdaroji Minggu, 4 Juli 2021 | 08:55 WIB
Ekspresi Lionel Messi saat berseraga Barcelona dalam sebuah laga (TWITTER.COM.BOARDROOM)

BolaStylo.com - Megabintang Barcelona dan kapten Timnas Argentina, Lonel Messi mendapat hadiah mural dari seniman di kampung halamannya, Rosario.

Lionel Messi merupakan salah satu sosok yang paling disegani sekaligus terkenal di Argentina, terutama kampung halamannya, Kota Rosario.

Meski belum mampu membawa Timnas Argentina meraih trofi juara, Lionel Messi telah dianggap sebagai legenda sepak bola di negaranya.

Hal ini terlihat dari aksi publik Argentina yang mayoritas selalu mendukung Messi dalam setiap kariernya baik di dalam maupun di luar lapangan pertandingan.

Baru-baru ini, Messi kembali mendapat apresiasi dari seniman di kampung halamannya.

Para seniman di Kota Rosario, Fer Lerena, Massi Ledesma, Lisandro Urteaga dan Marlen Zuriaga membuatkan sebuah lukisan mural untuk Lionel Messi.

Karya seni itu terlukis indah di tembok sebuah gedung apartemen empat lantai setinggi 14 meter dan lebar 8 meter di lingkungan La Bajada, Rosario.

Baca Juga: 17 Tahun Berlalu, Pria Ini Belum Bayar Hutangnya pada Lionel Messi Karena Alasan Sepele



Source : Twitter,Sport.ndtv.com,France 24
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan