BolaStylo.com - Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan sangat menginginkan bek Real Madrid, Raphael Varane yang menolak perpanjangan kontrak.
Meski memiliki stok bek tengah melimpah, Manchester United disebut-sebut masih membutuhkan sosok pemain bertahan berkualitas.
Sebagai tandem Harry Maguire yang saat ini belum ada dalam diri Eric Bailly maupun Victor Lindelof yang dirasa belum cukup mampu.
Tentunya Ole Gunnar Solskjaer tak ingin salah pilih pemain, mengingat sudah beberapa nama yang dikaitkan Setan Merah saat ini.
Yang paling menarik dalam beberapa pekan terakhir adalah bek timnas Perancis yang saat ini masih membela Real Madrid, Raphael Varane.
Baca Juga: Lagi-lagi Lionel Messi Lampaui Cristiano Ronaldo Soal Mencetak Gol
Di sisi Real Madrid, momen ini menjadi kesempatan Los Blancos mengumpulkan dana guna memperbaiki finansial yang carut marut karena pandemi.
Varane dipatok Real Madrid dengan harga sekitar 60 juta poundsterling, nominal yang cukup fantastis untuk bek berusia 28 tahun itu.
Kaget dengan nilai tersebut, Man United kabarnya meminta pihak El Real menurunkan harga beli sang pemain di angka 50 juta pounds.
Sebagai ganti 10 juta poundsterling yang hilang, Manchester United bakal menyertakan salah satu gelandang muda mereka dalam proses transfer ini.
Baca Juga: Ronaldo dan Masalah di Juventus, Rekan Setim Hingga Tim Pelatih
Dialah pemain baru yang jarang mendapat kesempatan bermain dari Ajax Amsterdam, Donny van de Beek dengan status pinjaman selama satu musim.
Menurut laporan The Sun, dalam penawaran transfer itu juga terdapat klausul pembelian Van de Beek yang berlaku setelah 12 bulan.
Source | : | Thesun.co.uk |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |