BolaStylo.com - Klub kebanggaan kota Makassar, PSM Makassar dikabarkan membutuhkan amunisi baru untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2021/2022.
Pelatih PS Makassar, Milomir Seslija, mengungkapkan penambahan pemain baru merupakan kebutuhan tim saat ini untuk menjalani kompetisi musim depan dengan baik.
Milo yang baru didatangkan PSM Makassar pada 3 Juli lalu untuk menggantikan pelatih lama Bojan Hodak ini menilai skuad Juku Eja membutuhkan permain baru baru saat ini.
Dilansir dari bolanas.com, Milo menambahkan bahwa sektor-sektor utama yang dibutuhkan tim saat ini meliputi lini serang, tengah dan lini pertahanan.
Pelatih 56 tahun itu menjelaskan bahwa setidaknya PSM harus membeli lima pemain baru untuk persiapan mengarungi kompetisi musim depan.
"Ya lima pemain yang saya butuhkan, posisi-posisi ya stopper, gelandang, dan striker,"
"Saya butuh kedalaman skuad, kalau kedalaman skuad bagus ya ini bisa membantu kita di Liga," kata Milo.
Baca Juga: Inter Milan Tunjukkan Jersey Terbarunya, Pemain Siap Jadi Ular!
Source | : | BolaNas.com |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |