Dilarang Konsumsi Jahe! Jika Punya Kondisi Ini, Bise Menyebabkan Kematian

Reno Kusdaroji Kamis, 15 Juli 2021 | 10:00 WIB
Mengonsumsi air jahe dapat menyehatkan tubuh, namun juga bisa menyebabkan kematian. (jcomp/freepik)

BolaStylo.com - Jahe yang terkenal sebagai salah satu rempah-rempah dengan segudang manfaat ternyata bisa menyebabkan kematian bagi orang dengan kondisi tertentu.

Jahe selama ini dikenal sebagai salah satu rempah-rempah yang menyehatkan bagi tubuh.

Selain mudah didapatkan dan murah, jahe memiliki segudang manfaat bagi kesehatan.

Telah banyak orang yang membuktikan manfaatnya, dan menjadikan jahe sebagai bahan makanan dan minuman untuk sehari-hari.

Menurut penelusuran kami, jahe bisa menurunkan nyeri haid, kolesterol, memperkuat imun, menangkal infeksi dan virus, meredakan sakit otot, hingga anti penuaan dan kanker.

Namun tahukah Anda, segudang manfaat jahe itu tidak bisa didapatkan oleh sebagian orang.

Dilansir BolaStylo dari Kompas, jahe bisa menjadi malapetaka hingga menyebabkan kematian bagi sebagian orang yang memiliki kondisi medis tertentu.

Baca Juga: Viral! Bahan Alami Ini Bantu Atasi Masalah Anosmia Ketika Hidung Tidak Bisa Mencium

Jahe sangat berbahaya bagi orang yang sedang mengonsumsi obat-obatan pengencer darah.

Terutama bagi orang yang punya risiko terkena penyakit jantung dan orang yang baru saja operasi.

Bagi orang yang sedang mengonsumsi obat-obatan pengencer darah, perlu konsultasi lebih lanjut dengan dokter dahulu sebelum minum olahan jahe.

Pasalnya, jahe memiliki sifat mengencerkan darah, dan hal ini yang bisa menyebabkan kematian pada sebagian orang.

 Baca Juga: Resiko Berbahaya di Balik 15 Manfaat Mengonsumsi Rebusan Jahe & Serai

Pada dasarnya, darah yang terlalu encer dan sulit membeku tidak baik bagi kesehatan.

Hal ini rentan memicu pendarahan yang bisa menyebabkan anemia, syok, hingga kematian.

Kondisi darah encer pun bisa terjadi karena beragam faktor, seperti kekurangan vitamin K, thrombocytopenia, hemofilia, leukimia, efek samping pengobatan, dll.

Meski begitu, FDA (Badan Pengawasan Obat dan Makanan AS) mengategorikan jahe sebagai salah satu bahan makanan yang aman jika tidak memiliki kondisi medis di atas.

Baca Juga: Jangan Asal Minum Air Rebusan Jahe dan Serai Jika Punya 5 Kondisi Ini, Bahayanya Mengerikan!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : kompas,aladokter.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan