Prestasi Tunggal Putri Indonesia Paling Buruk, Rexy Mainaky Sampai Berkata Begini

Reno Kusdaroji Selasa, 20 Juli 2021 | 12:00 WIB
Pelatih Kepala Tim Nasional Bulu Tangkis Thailand, Rexy Mainaky. (DELIA MUSTIKASARI/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - mantan pebulu tangkis ganda putra Tanah Air, Rexy Mainaky menyayangkan merosotnya prestasi tunggal putri Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.

Jika melihat wakil Tim Bulu Tangkis Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020, dapat disetujui bahwa sektor tunggal putri yang paling buruk.

Pada Olimpiade Tokyo 2020, kontingen Indonesia mengirimkan Gregoria Mariska Tunjung di sektor tunggal putri, yang tak termasuk dalam ranking 20 besar dunia.

Meski Gregoria Mariska Tunjung memiliki prestasi juga, pencapaiannya sejauh ini selalu dibandingkan dengan era Susy Susanti dan Mia Audina.

Seperti diketahui, Susy Susanti dan Mia Audina sempat membawa tunggal putri Indonesia ke puncak kejayaan.

Terutama Susy Susanti, yang mengharumkan nama Indonesia meraih medali emas di Olimpiade Barcelona 1992.

Kontrasnya prestasi tunggal putri Indonesia di masa lalu dan saat ini membuat Rexy Mainaky, yang bermain satu masa bersaya Susy Susanti ikut khawatir.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Wejangan Raja Ganda Putra Kepada Minions & The Daddies



Source : kompas
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan