VIDEO - Pertahanan Dewa Mohammad Ahsan Bikin Oma Gill Tercengang!

Eko Isdiyanto Minggu, 25 Juli 2021 | 07:31 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada semifinal BWF World Tour Finals 2020 di Impact Arena, Bangkok, Sabtu (30/1/2021). (RAPHAEL SACHETAT/BADMINTON PHOTO)

BolaStylo.com - Pebulu tangkis spesialis ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan menggebrak Olimpiade Tokyo 2020 dengan skill pertahanan dewa.

Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil memetik kemenangan di laga perdana fase grup bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020, Sabtu (24/7/2021).

Bertanding di Mushashio Forest Sport Plaza, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bertemu pasangan Kanada yang tergabung di Grup D, Jason Ho-Shue/Nyl Yakura.

Tanpa kesulitan berarti, pasangan Indonesia berjuluk The Daddies ini sukses mengalahkan ganda putra Kanada lewat straight game dengan skor 12-21, 11-21.

Kesan mendalam dirasakan ganda Kanada, pertama kali berjumpa dengan Ahsan/Hendra mereka mengaku tak berkutik di lapangan.

Baca Juga: Jadwal Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020 - Gregoria dan Ginting Beraksi!

Kemampuan bermain reli yang biasa dimainkan saat bertemu lawan seolah hilang ketika Ho-Shue/Yakura berhadapan dengan ranking dua dunia itu.

"Ini salah satu pertandingan tersulit yang pernah kami mainkan. Saat melawan pasangan lain, kami bisa melakukan beberapa reli, tetapi mereka berbeda," ucap Yakura.

"Mereka beberapa kali melalukan pengembalian yang bagus pada tembakan pertama. Sulit untuk melakukan reli dengan mereka.

"Anda lihat cara mereka mencetak poin. Banyak poin cepat yang ereka dapatkan sehingga itu sesuatu yang akan kami coba pelajari untuk bisa menjadi lebih baik." imbuhnya.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Bela Negara Lain, Pebulu Tangkis Indonesia Berakhir Mengenaskan di Tangan Korsel

Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, setelah laga semifinal BWF World Tour Finals 2020 di Impact Arena, Bangkok, Sabtu (30/1/2021).

Bukan tanpa alasan pasangan Kanada ini terkesan kaget saat berjumpa Ahsan/Hendra, kelas The Daddies memang sudah teruji.

Baik dalam penyerangan maupun pertahanan, skill Ahsan/Hendra sama-sama sudah terasah seiring perjalanan karier mereka di dunia bulu tangkis.

Salah satunya terlihat pada momen ketika Mohammad Ahsan menampilkan skill pertahanan level dewa hingga membuat komentator pertandingan, Gillian Clark tercengang.

Momen itu muncul ketika kedua pasangan saling melancarkan serangan dalam ralley panjang, smash keras Ho-Shue mampu dikembalikan dengan sempurna oleh Ahsan.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Kisah Menarik dari Musuh Pertama yang Ditumbangkan Jojo

Menariknya, Ahsan melakukan pertahanan dengan backhand karena posisinya membelakangi arah bola yang datang.

Saking sempurnanya pengembalian itu, Gillian Clark menyebut itu cara bertahan luar biasa dari Mohammad Ahsan.

Ralley tersebut kemudian dimenangi pasangan Indonesia setelah bola hasil pengembalian Ho-Shue menyangkut di net dan jatuh di area lapangannya sendiri.

"Oh behind the back, my godnees bagaimana bisa dia melakukan pengembalian itu," ucap Gillian Clark.

Baca Juga: Rekap Hari Pertama Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2021 - Marcus/Kevin dkk Sempurna!

"Ralley terbaik sejauh ini, pertahanan yang luar biasa dari Mohammad Ahsan tadi di awal ralley." imbuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BADMINTON FOR FUN (@ftosports.co)

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Greysia/Apriyani Bikin Wakil Malaysia Sengsara Hingga Demam Panggung

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan