Olimpiade Tokyo 2020 - Dikalahkan Ahsan/Hendra, Wakil Jepang Tak Bisa Berhenti Menangis

Eko Isdiyanto Kamis, 29 Juli 2021 | 20:55 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, saat menjalani pertandingan melawan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) pada babak perempat final Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Kamis (29/7/2021). (NOC INDONESIA)

BolaStylo.com - Kekecewaan mendalam tengah menjalar di perasaan pebulu tangkis spesialis ganda putra Jepang, Takeshi Kamura usai kalah dari The Daddies.

Berpasangan dengan Keigo Sonoda, ketangguhan Takeshi Kamura sebagai ganda putra andalan Jepang di Olimpiade Tokyo 2020 diuji ketika berjumpa wakil Indonesia.

Berlaga di babak perempat final bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda dihadapkan melawan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Mushashino Forest Park Sport Plaza menjadi saksi bisu perjuangan keras Kamura/Sonoda untuk bisa mengalahkan unggulan kedua turnamen berjuluk The Daddies itu.

Sempat memberi perlawanan sengit, pertandingan yang digelar pada Kamis (29/7/2021) itu berakhir lewat rubber game dengan skor akhir 14-21, 21-16, 9-21.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Anthony Ginting: Saya Mencoba Memberikan yang Terbaik

Hasil yang sangat mengecewakan bagi Kamura/Sonoda, mengingat mereka menjadi salah satu andalan Jepang dalam meraih medali di nomor ganda putra bulu tangkis.

Bahkan saking menyakitkannya, Takeshi Kamura mengaku tidak bisa berhenti menangis setelah kekalahan dari Ahsan/Hendra.



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan