Olimpiade Tokyo 2020 - Mampukah Greysia/Apriyani Kejutkan Pasangan China di Final?

Sumakwan Wikie Riaja Sabtu, 31 Juli 2021 | 13:24 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, melakukan selebrasi sesaat setelah memastikan kemenangan pada babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020 atas Lee So-hee/Shin Seung-chan (Korea Selatan) di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Sabtu (31/7/2021). (NOC INDONESIA)

BolaStylo.com - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu mampu mengamankan medali di Olimpiade Tokyo 2020 setelah berhasil lolos ke final.Bertanding di Musashino Forest Sports Plaza pada Sabtu (31/7/2021),Greysia Polii/Apriyani Rahayu melakoni pertandingan selama 68 menit melawan wakil Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan.

Setelah berjuang satu jam lebih, Greysia/Apriyani akhirnya berhasil mengalahkan wakil Korea, Lee So Hee/Shin Seung Chan lewat dua game langsung dengan skor 21-19, 21-17.Hasil tersebut memastikan Greysia/Apriyani menyumbang setidaknya medali perak dan memiliki kesempatan meraih emas jika menang di final Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Hasil Olimpiade Tokyo 2020 - Ginting Lolos Semifinal Lewat Drama Sengit, Rekor Sempurnanya AmanTak hanya itu, Greysia/Apriyani menjadi ganda putri Indonesia pertama yang sukses melaju sampai ke babak final Olimpiade.Di partai final nanti, pasangan ganda putri terbaik Indonesia ini akan berjumpa dengan wakil unggulan asal China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Sebelumnya, di partai semifinal Chen Qing Chen/Jia Yi Fan sukses mengalahkan wakil Korea lainnya, Kim So Yeong/Kong Hee Yong lewat dua game langsung selama 43 menit dengan skor, 15-21, 11-21.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Mantap, Kevin Cordon Kembali Buat Orang Indonesia Bangga!Berjumpa dengan Chen/Jia, Greysia/Apriyani tentu harus mewaspadai beberapa hal di partai final nanti.Mengingat, pasangan China ini belum pernah terkalahkan di kompetisi kali ini dan mampu menundukkan unggulan pertama asal jepang yakni Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dengan skor 18-21, 21-10, dan 21-10.Pertandingan perempat final yang dilakoni pasangan China tersebut terlihat jelas mentalitas dan kedisiplinan kedua pemain itu sangat baik.Jika Greysia/Apriyani mampu untuk mengurangi mental dan merobohkan tingkat kedisplinan dari pasangan China ini, mampu dipastikan ganda putri terbaik Indonesia ini meraih emas di Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Teriakan Apriyani di Lapangan dari Terima Kasih Kakak hingga AstagfirullahaladzimSelain itu, melihat rekor pertemuan kedua pasangan ini nampaknya pertandingan akan cukup sulit bagi Greysia/Apriyani.Dari sembilan pertemuan mereka, pasangan China unggul dengan mencatatkan enam kali kemenangan dari Greysia/Apriyani.

Apalagi, pertandingan terakhir kedua pasangan yang terjadi di BWF World Tour Finals 2019 (11-15 Desember 2019) berakhir dengan hasil buruk untuk Greysia/Apriyani yang kalah dengan skor 21-17, 10-21, 16-21.Meski begitu, Greysia/Apriyan juga menunjukkan hasil pertandingan yang cukup baik di Olimpiade Tokyo 2020.Di babak perempat final, Greysia/Apriyani mampu menyingkirkan pasangan China berperingkat tujuh dunia Du Yue/Li Yin Hui lewat skor 18-21, 21-10, 21-10.Disusul pertandingan semifinal pada, Jumat (31/07/2021) yang mampu diselesaikan Greysia/Apriyani dengan manis untuk melaju ke babak final Olimpiade Tokyo 2020.Dari catatan pertandingan itulah, nampaknya Greysia/Apriyani juga berpeluang membawa pulang emas Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Berita Duka, Pemain Keturunan Indonesia Meninggal Dunia dalam Kecelakaan Tragis di Belanda

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : berbagai sumber
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan