Awalnya Hampir Menyerah, Penakluk Marcus/Kevin Kini Patahkan Rekor Indonesia, China dan Korea di Olimpiade Tokyo 2020

Ananda Lathifah Rozalina Minggu, 1 Agustus 2021 | 06:39 WIB
Pasangan ganda putra Chinese Taipei, Lee Yang/Wang Chi-lin, saat tampil pada BWF World Tour Finals 2020, Jumat (29/1/2021). (ERIKA SAWAUCHI/BADMINTON PHOTO)

Mereka adalah ganda putra pertama Taiwan yang menorehkan namanya sebagai peraih emas Olimpiade setelah selama ini tempat itu selalu diduki oleh wakil Korea, Indonesia atau China selama puluhan tahun.

Sejak tahun 1992, Korea, Indonesia dan China selalu bergantian menempatkan wakil mereka sebagai peraih emas sektor ganda putra Olimpiade.

Korea tercatat menempatkan dua wakilnya, Kim Mon Soo/Park Joo Bong (1992) dan Hae Tae Kwon/Kim Dong Moon (2004) sebagai peraih medali emas pada dua edisi.

Indonesia dengan Rexy Mainaky/Ricky Subagja (1996), Tony Gunawa, Candra Wijaya (2000) dan Markis Kido/Hendra Setiawan (2008).

Dan China lewat Cai Yun/Fu Haifeng (2012) dan Zhang Nan/Fu Haifeng (2016).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : BWF
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan