Menua, Legenda Sebut Greysia Polii Masih Layak Tampil di Paris 2024!

Sumakwan Wikie Riaja Rabu, 4 Agustus 2021 | 11:04 WIB
Momen pasangan ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu mengigit medali emas Olimpiade Tokyo 2020. (NOCINDONESIA.ID)

Sebelumnya, rekor pebulu tangkis tertua yang meraih medali emas dipegang oleh mantan tunggal putri China, Zhang Ning (33 tahun 89 hari), ketika meraih emas di Beijing 2008.

Lebih lanjut, berbagai sumber menyebut jika ini merupakan Olimpiade terakhir bagi Greysia Polii yang dinilai sudah waktunya pensiun.Apalagi, Greys sendiri berencana untuk segera gantung raket lantaran mempunyai anak.Mengingat dirinya juga sudah menikah dengan pengusaha asal Pemangkat, Kalimantan Barat yakni Felix Djimin pada Desember 2020 lalu.

Baca Juga: Tips Tampil Cantik & Awet Muda secara Alami, Oleskan Kunyit pada Kantong Mata, Rasakan Perubahan Ini

Foto Felix Djimin suami Greysia Polii yang berhasil raih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020.
Meski begitu, legenda bulu tangkis Indonesia, Imelda Wiguna menilai jika Greys masih mampu berpartisipasi di Olimpiade Paris 2024 asal tetap menjaga fisik meski sudah memiliki anak nantinya."Untuk Olimpiade 2024, sepertinya akan berat bagi Greysia, kecuali dia bisa jaga diri (fisik) setelah punya anak,""Dulu kan saya juga mengalami setelah punya anak di usia 32, main lagi empat sampai lima tahun dan masih punya prestasi," ucap Imelda sebagaimana dilansir dari Kompas.com.

Baca Juga: Cara Bikin Perut Rata dengan Minuman Manis, Campur Kopi dan Bahan Ini!



Source : Kompas.com
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan