Legenda Denmark Sarankan Duet Marcus/Kevin Berakhir, Coach Naga Api Berkata Begini

Reno Kusdaroji Senin, 16 Agustus 2021 | 16:23 WIB
The Minions bertengger di puncak klasemen. (Instagram/badminton.ina)

"Mereka menjuarai semua turnamen kecuali turnamen besar," kata Frost dalam video yang diunggah di akun media sosial BWF, dilansir dari Bolasport.com.

"Saya pikir seiring berjalannya waktu pasangan lain menemukan formula untuk menghadapi mereka," imbuh juara All England empat kali tersebut.

"Pada dasarnya mereka harus, sedikit, menciptakan kembali permainan mereka untuk beberapa turnamen besar," kata Frost.

"Satu hal yang menarik adalah apakah Indonesia akan menukar pasangan mereka, itu bisa jadi merupakan masalahnya, jadi kita lihat apa yang akan terjadi."

Baca Juga: Hasil Olimpiade Tokyo 2020 - Onfire! Bekuk Malaysia, Duo Menara China Balas Kekalahan Minions

Di sisi lain, pelatih ganda putra Indonesia, Herry IP justru menegaskan Marcus/Kevin merupakan salah satu duet terbaik saat ini.

Terbukti dari prestasi mereka sebagai ganda putra nomor satu dunia dalam ranking BWF pada beberapa tahun terakhir.

Berbeda dari Morten Forst, Herry IP menilai terkadang permainan terbaik Marcus/Kevin tidak keluar hanya karena kedaunya belum mampu keluar dari tekanan.

"Marcus/Kevin kita tidak bisa bicara teknis, mereka kalau menurut saya masalahnya di mental," kata Coach Naga Api, Julukan Herry IP, dilansir dari Badminton Indonesia.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Rekor Minions Hancur, Ahsan/Hendra Klaim Peluru Indonesia Berkurang



Source : Instagram,BolaSport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan