BolaStylo.com - Pembalap veteran MotoGP, Valentino Rossi mengungkapkan memiliki sejumlah rencana untuk meraih mimpi besarnya setelah pensiun sebagai pembalap motor.
Setelah jeda musim panas, Valentino Rossi mengumumkan akan pensiun saat MotoGP 2021 berakhir.
Tepatnya saat MotoGP Styria 2021 akan dimulai, Valentino Rossi menjelaskan rencana terdekatnya untuk berhenti menjadi pembalap MotoGP pada akhir tahun nanti.
Beberapa waktu berlalu, Valentino Rossi pun mulai menjawab pertanyaan terkait rencana yang akan dilakukannya setelah pensiun dari MotoGP.
Dilansir BolaStylo dari Tuttomotori, pembalap berjuluk The Doctor itu masih ingin balapan namun dengan mobil.
Menurut laporan, Rossi masih ingin bersaing dalam balapan namun mempertimbangkan untuk alih kemudi ke roda empat.
Ia mempertimbangkan mengikuti balapan seri German Touring Car Champhionship (Deutsche Turenwagen Masters/DTM)
Baca Juga: MotoGP Austria 2021 - Dihiasi Drama Hujan, Rossi Girang Nyaris Raih Podium ke-200
Source | : | Tuttomotoriweb.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |