"Rencana itu selalu ada (gantung raket). Hanya durasinya, mungkin jangka pendeklah ya untuk sekarang," ujar Greysia di acara Dialog Kemerdekaan Bagimu Negeri yang digelar Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) secara daring, Kamis (19/8/2021) sebagaimana dilansir dari Kompas.com.
Baca Juga: Tim Putra Indonesia Yakin Lolos Babak Penyisihan Grup Piala Thomas CupMeski berencana pensiun, namun Greysia sendiri menyatakan akan menuntaskan tanggung jawabnya termasuk berkompetisi di piala Uber 2020 bersama kontingen Indonesia mendatang."Buat saya pribadi, kalau tiba-tiba berhenti, maksudnya sudah olimpiade (dapat) emas ya sudahlah ya, tetapi kayaknya itu bukan sesuatu yang bijak karena tanggung jawab masih terus ada dan mencoba memenuhi dulu tanggung jawab itu," tegasnya.Pernyataan Greys tersebut menerangkan jika dirinya masih tetap ingin bermain bulu tangkis terutama mengikuti piala Uber 2020 nanti.Rencana pensiun Greysia Polii sendiri bukan tanpa alasan, mengingat dirinya sudah berusia 34 tahun dan sudah berumah tangga.
Baca Juga: Juventus Buat Mimpi Jadi Kenyataan, Haru Manuel Locatelli Masih Tersimpan!
Source | : | Kompas.com,BolaStylo |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |