PSSI akan Jaga Kepercayaan Pemerintah Demi Berjalannya Liga 1

Rara Ayu Sekar Langit Selasa, 24 Agustus 2021 | 10:07 WIB
Ketua Umum PSSi, Mochamad Iriawan dalam jumpa pers Kerja sama PSSI dan tujuh universitas Rabu (18/8/2021). (Tangkap layar jumpa pers/ BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - PSSI bertekad untuk menjaga kepercayaan dari Pemerintah dalam rangka menggelar komperisi Liga 1 2021-2022.

Seperti yang kita tahu, akibat pandemi Covid-2019, kompetisi sepak bola di Indonesia berhenti total.

Akhirnya, setelah beberapa kali mengalami penundaan dari rencana awal, Liga 1 bisa digelar kembali.

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, menegaskan akan bekerja dengan maksimal untuk menjaga kepercayaan pemerintah.

Dia juga berharap Liga 1 bisa berjalan dengan lancar dan aman.

Baca Juga: Model Playboy Ini Kecewa Usai Gagal Dapatkan Tisu Bekas Lionel Messi

"Kepercayaan dari pemerintah akan kami jaga dan kerjakan dengan maksimal. Semoga kompetisi Liga 1 2021-2022 berjalan lancar, aman dan sukses," ujar Iriawan.

PSSI dan PT Liga Indonesia (LIB) memastikan Liga 1 dan 2 akan digelar dengan protokol kesehatan yang ketat.

Rencananya, kompetisi digelar tanpa penonton do stadion.

Selain itu, seluruh pihak yang terlibat dengan kompetisi diharuskan sudah vaksin.

Iriawan pun mengucapkan terima kasih kepada pemerintah yang sudah memberi dukungan untuk terselenggaranya Liga Indonesia.

Baca Juga: Pernyataan Mengejutkan Mike Tyson Usai Mualaf, Mengaku Jadi Indigo!

Pihak Polri juga sudah memberikan izin untuk menggelar Liga 1 dan 2 musim 2021-2022.

"Alhamdulillah kami bersyukur izin pelaksanaan kompetisi sudah diberikan Kapolri. PSSI juga mengucapkan terima kasih kepada Koordinator Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa-Bali yang juga Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menpora Zainudin Amali, Menkes Budi Gunadi Sadikin, Ketua BNBP Ganip Warsito dan seluruh pihak-pihak yang telah membantu kami untuk menggelar kompetisi," kata Iriawan.

Rencananya Liga 1 akan digelar 27 Agustus 2021 hingga April 2022.

Liga 1 akan dibuat dalam enam seri dengan pertandingan yang dilangsungkan pada tiga klaster wilayah Pulau Jawa.

Namun lokasi pertandingan akan disesuaikan dengan kondisi Covid-19 di daerah tersebut.

Usai Liga 1, PSSI dan LIB akan segera menggelar Liga 2 yang direncanakan pada September 2021.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Minta Dijual, Tapi Milih Inggris dan Harus Liga Champions



Source : antara
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan