Move On dari Cristiano Ronaldo, Pelatih Manchester City Terpesona Pergerakan Pemain 21 Tahun

Ananda Lathifah Rozalina Minggu, 29 Agustus 2021 | 10:41 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. (TWITTER.COM/GOAL)

BolaStylo.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola tampaknya sudah move on dari kegagalan timnya menggaet Cristiano Ronaldo.

Manchester City awalnya begitu santer diberitakan akan menjadi pelabuhan baru Cristiano Ronaldo.

Klub raksasa Inggris itu juga secara serius mengejar sang bintang dan berdiskusi dengan pihak Ronaldo dan Juventus.

Sayang, usaha Manchester City itu sia-sia, kesepakatan gagal dan Ronaldo memilih kembali ke pangkuan klub lamanya, Manchester United.

Meski gagal mendapatkan Cristiano Ronaldo untuk memperkuat lini serang mereka, pelatih Manchester City, Pep Guardiola tampaknya sudah siap move on.

Pelatih berkepala plontos itu tampak sudah menemukan bibit lain yang bisa memperkuat lini serang City meski tanpa adanya Ronaldo.

Dalam wawancara usai laga menghadapi Arsenal, Guardiola tampak percaya dengan kemampuan pemain berusia 21 tahun milik City, Ferran Torres.

Guardiola memuji Torres sebagai sosok yang tepat dimainkan di posisi penyerang tengah sebagaimana dalam laga menghadapi Arsenal tersebut.

Ia bahkan memuji jika pergerakan Torres mirip dengan Jamie Vardy.

"Di posisi ini, dia membuat sebuah pergerakan seperti penyerang terbaik di belakang. Bergerak secara luar biasa dengan baik. Pergerakannya mirip dengan Jamie Vardy," tutur Guardiola.

Guardiola juga memuji jika Manchester City melakukan pekerjaannya dengan baik karena telah memberi Torres dari Virraeal musim panas tahun lalu.

"Dia sangat muda, Manchester City melkukan pekerjaan hebat membelinya untuk harga yang hebat. Dia adalah finisher yang baik dan memiliki gol dianulir minggu lalu, ketika penyelesaiannya sempurna," tambah Guardiola.

Sebagaimana yang diucapkan Guardiola, Torres memang berhasil menyumbang dua gol dalam kemenangan besar pada pertandingan Manchester City vs Arsenal, Sabtu (28/8/2021).

Dalam laga tersebut, Torres mencetak dua gol di menit ke-12' dan 84'.

Selebihnya tiga gol City dicetak oleh Ilkay Gundongan (7'), Gabirel Jesus (43') dan Rodri (53').

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : Marca
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan