MotoGP Inggris 2021 - Buktikan Dirinya Masih Cepat, Rossi Khawatirkan Pilihan Ini

Reno Kusdaroji Minggu, 29 Agustus 2021 | 16:00 WIB
Valentino Rossi punya kans gasak podium di MotoGP Inggris 2021, berikut ini faktanya (Sepang Racing Team)

Usai kualifikasi MotoGP Inggris 2021 berakhir, Valentino Rossi mengatakan pilihan ban lunak atau ban keras akan berperan besar dalam hasil balapan.

"Baik dan buruknya MotoGP adalah Anda tidak pernah tahu apa yang terjadi di balapan," kata Valentino Rossi dilansir dari Crash.net.

"Itu sangat tergantung pada pilihan ban dan suhu dan banyak hal. Saya berharap bisa melakukan balapan yang bagus." imbuhnya.

Bagi Rossi, pilihan ban yang tepat akan meningkatkan performa dan kecepatannya saat balapan.

Baca Juga: MotoGP Inggris 2021 - Rossi Klaim 4 Hal Ini Membantunya Masuk 10 Besar

Sebaliknya, pilihan yang keliru bisa merusak semua persiapan yang telah dilakukan timnya.

Rossi mengakui, timnya telah mencoba ban belakang keras dalam suhu rendah selama FP4 yang diyakini akan bagus digunakan saat balapan nanti.

"Sulit dengan suhu rendah sulit untuk menempatkan kanan dan kiri, tetapi pada sore hari saya sedikit lebih cepat dengan keras.

"Sulit bagi medium (ban) untuk sampai di akhir balapan. Dari sisi lain, tidak mudah dengan yang keras.

Baca Juga: MotoGP Inggris 2021 - Quartararo Tercepat Usai Lolos dari Maut, Joan Mir Hilang Percaya Diri



Source : MotoGP.com,Crash.net
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan