BolaStylo.com - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman mengaku frustasi melihat Manchester United memulangkan Cristiano Ronaldo dan PSG merekrut bintangnya, Lionel Messi.
Rasa frustasi Ronald Koeman semakin menjadi-jadi di akhir bursa transfer kali ini karena melihat ulah Manchester United, PSG, dan Manchester City.
Seperti diketahui, transfer gila-gilaan terjadi dengan tajuk utama kepulangan Cristiano Ronaldo ke Manchester United dan Lionel Messi ke PSG.
Sebelum memulangkan Cristiano Ronaldo ke Old Trafford, Manchester United telah merekrut Raphael Varane dari Real Madrid dan Jadon Sancho dari Borussia Dortmund.
Hal lebih gila dilakukan PSG pada bursa transfer musim panas kali ini.
Sebelum merekrut Lionel Messi, Les Parisiens berhasil merekrut Sergio Ramos, Gianluigi Donnarumma, Georginio Wijnaldum, dan Achraf Hakimi.
Sementara itu, Manchester City melakukan langkah gila dengan merekrut Jack Grealish dari Aston Villa dengan nilai transfer mencapai 100 juta poundsterling.