Meski Bangga Jadi Rekan Rossi, Vinales Sempat Menyesal Karena Hal Ini

Reno Kusdaroji Minggu, 5 September 2021 | 12:47 WIB
Pembalap MotoGP Valentino Rossi (kiri) disebut-sebut balik ke tim Yamaha pabrikan di MotoGP 2021 setelah Maverick Vinales (kanan) dipecat Yamaha (Sepang Racing Team, MotoGP)

Dilansir dari La Gazzetta dello Sport, penyesalan itu datang dari sulitnya memosisikan diri menjadi rekan satu tim Valentino Rossi.

"Sejujurnya saya selalu akrab dengannya," kata Maverick Vinales tentang Valentino Rossi.

"Kami melewati masa-masa yang sangat sulit, tetapi kami dapat melaluinya dengan berada di samping satu sama lain.

"(Namun) susah menjadi rekan setimnya untuk urusan citra sorotan media dan penggemar.

Baca Juga: Motor Aprilia Beda Kelas dengan Yamaha, Vinales Mulai Tertekan & Gugup

"Tetapi secara keseluruhan hubungan kami sangat indah, baik di dalam ataupun di luar balapan," tegasnya.

Vinales juga mengklaim memiliki hubungan baik dengan Fabio Quartararo, yang menggantikan posisi Rossi di tim utama Yamaha.

Namun karena perseteruannya dengan tim Yamaha di MotoGP Styria 2021, Vinales terpaksa mengakhiri partnerannya dengan Quartararo sangat singkat.

Selanjutnya, Maverick Vinales akan menjadi rekan baru Aleix Espargaro di Aprilia Gresini.

Baca Juga: Vinales Langsung Setel dengan Motor RS-GP, Pencetak Rekor Aprilia Terancam



Source : La Gazzetta dello Sport,Motorcyclesports.es
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan