Kualifikasi Piala Dunia 2020 - Jelang Lawan Vietnam, Australia Punya Kabar Buruk

Ananda Lathifah Rozalina Minggu, 5 September 2021 | 14:37 WIB
Timnas Australia lolos ke perempat final Piala Asia 2019 setelah menang adu penalti atas Uzbekistan (twitter.com/Socceroos)

BolaStylo.com - Timnas Australia memiliki kabar buruk sekaligus menjelang pertandingan kontra Timnas Vietnam di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Setelah sebelumnya sukses menaklukan Timnas China dengan skor telak 3-0, Timnas Australia dijadwalkan bertemu dengan Timnas Vietnam.

Menghadapi Timnas Vietnam, skuad asal negeri Kanguru itu jelas harus waspada.

Meski gagal menang di laga perdananya menghadapi Arab Saudi pada 2 September lalu, Vietnam bukanlah lawan yang bisa diremehkan.

Dalam pertandingan menghadapi Arab Saudi beberapa hari lalu, Vietnam sejatinya nyaris menang karena sudah memimpin 1-0 di babak pertama.

Sayang, di babak kedua mereka harus bermain dengan 10 pemain dan kebobolan tiga gol hingga akhirnya kalah dengan skor 1-3.

Selain menunjukkan permainan yang luar biasa, Vietnam merupakan salah satu tim yang pernah menaklukan Australia di kompetisi AFC U-23 pada 2018 silam.



Source : vnexpress.net
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan