Terbukti, saat laga menghadapi Arab Saudi, mereka tetap berusaha keras meski terpaksa bermain dengan 10 pemain di babak kedua karena Do Duy Manh mendapatkan kartu kuning kedua.
"Vietman memiliki rangking FIFA terendah di tim Grup B. Jadi pertandingan di arena ini semua sangat sulit. Seperti pertandingan terakhir menghadapi Arab Saudi. Kami mencetak gol lebih dulu tapi kala pada akhirnya setelah kekurangan orang. Meski begtu, pemainku bermain dengan keras hingga detik terakhir," tutur Park.
Karena itu, Park menegaskan jika di laga menghadapi Australia nanti, anak didiknya juga akan memberikan usaha terbaik.
Baca Juga: Jelang Lawan Australia, Timnas Vietnam Ditimpa Kemalangan
"Melawan Australia besok, tim pasti akan terus berjuang dengan upaya terbaik. Bagaimana saya, sebagai pelatih kepala, lakukan Itu adalah untuk mendorong semangat para pemain, membantu mereka berjuang dan berusaha untuk mencapai hasil terbaik," lanjut Park.
Walau ia tak pernah bisa menjamin hasil akhir dari pertandingan tersebut akan berbuah kemenangan.
Source | : | News.com.au,vnexpress.net |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |