Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Vietnam Kalah, Park Hang-Seo Bantah Ucapan Pelatih Australia

Reno Kusdaroji Rabu, 8 September 2021 | 17:19 WIB
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo. (bongda.com.vn)

BolaStylo.com - Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-Seo merespon ucapan juru taktik Australia, Graham Arnold usai timnya kalah di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Timnas Vietnam kembali menelan kekalahan pada laga kedua dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022, Selasa (7/9/2021).

Bermain di Stadion Nasional My Dinh, anak asuh Park Hang-Seo kalah 0-1 dari Timnas Australia, yang menjadi langganan lolos ke Piala Dunia.

Gol Rhyan Bert Grant (menit ke-43) mengantarkan Timnas Vietnam ke dasar klasemen sementara.

Kini, The Golden Star berada di peringkat kelima klasemen dengan 0 poin dari dua kekalahan, unggul selisih gol dari China di urutan terbawah (0 poin).

Dalam konferensi pers pasca-pertandingan, Park Hang-Seo terlihat kecewa dengan hasil pertandingan.

Pasalnya, ia mengklaim anak asuhnya bermain cukup baik saat melawan Australia pada lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022- Vietnam Kembali Merana, Kalimat Pelatih Australia Terbukti!

"Hari ini (kemarin), para pemain sudah menerapkan strategi, kami sudah menganalisis lawan (tetapi tetap kalah)," kata Park Hang-seo dilansir dari Zing.vn.

Melihat Timnas Australia hanya dapat mencetak satu gol saja, hal ini membuat Park Hang-Seo membandingkan kekuatan Vietnam dengan tim langganan Piala Dunia itu.

"Dalam hal level, pemain dari kedua tim tidak terlalu berbeda. Namun jika membandingkan kekuatan fisik, kami kalah dari mereka."

"Itu hal yang tidak bisa dielakkan," lanjutnya menjelaskan.

"Dalam kondisi gol, jika bek kami menempati posisi yang lebih baik, kami tidak akan kebobolan. Ini sangat disayangkan," tegasnya.

Baca Juga: Live Streaming Vietnam Vs Australia - Park Hang Seo Skuad Siap Tampil Ngotot Lawan Australia

Lewat pernyataannya, Park Hang-Seo mencoba menunjukan bahwa kualitas Timnas Vietnam tidak berada jauh di bawah Australia.

Secara tak langsung, ucapan tersebut membantah pernyataan pelatih Australia, Graham Arnold sebelum pertandingan dimulai.

Sebelum pertandingan dimulai, Graham Arnold menegaskan perbedaan kekuatan Australia dengan Vietnam.

"Saya yakin tim kami bermain lebih baik," kata Graham Arnold sebelum laga Australia vs Vietnam dimulai.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Timnas Vietnam Menebar Teror yang Meresahkan Kubu Australia!

"Kami selalu siap untuk turun ke lapangan dan memenangkan setiap pertandingan. Pertemuan yang akan datang dengan Vietnam tidak terkecuali," imbuhnya.

Namun pada akhirnya, ucapan Graham Arnold terbukti benar meskipun Park Hang-Seo secara tak langsung mencoba membantahnya usai laga berakhir.

Timnas Vietnam akan melanjutkan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada 7 Oktober mendatang.

Selanjutnya, pasukan Park Hang-Seo dijadwalkan untuk menghadapi timnas China di Stadion Sharjah, Uni Emirat Arab.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : BolaSport.com,zing.vn,BolaStylo
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan