BolaStylo.com - Media olahraga Sky Sport menerima berbagai kecaman dari penggemar karena melakukan kesalahan cukup fatal pada Lionel Messi.
Perdebatan terkait siapa yang lebih baik antara Lionel Messi dan Ronaldo memang sudah biasa.
Tapi, penggemar baru-baru ini tidak terima dengan apa yang dilakukan oleh Sky Sport pada Messi saat membandingkan pencapaian gelar antara pesepak bola Argentina itu dengan Ronaldo.
Dalam liputan Monday Night Football mereka, Sky Sport menampilkan grafik yang penuh kesalahan terkait gelar Lionel Messi.
Dalam grafik tersebut, beberapa trofi yang pernah diraih Messi dihilangkan dari daftar, salah satunya adalah trofi Copa America 2021.
Messi diketahui berhasil meraih satu gelar intersional bersama Timnas Argentina di Copa America 2021 pada Juli lalu.
Tapi, dalam daftar tersebut, gelar internasional Messi ditulis kosong.
Tak cuma sampai di situ, kesalahan Sky Sport juga terjadi di penulisan gelar Liga Champions milik eks pemain Barcelona itu.
Messi ditulis hanya meraih tiga gelar Liga Champions, padahal dia berhasil meraih empat trofi si kuping besar sebanyak empat kali di tahun 2006, 2009, 2011 dan 2015 bersama Barcelona.
Penggemar makin kecewa karena Sky Sport menghitung gelar UEFA Nations League masuk seabagai gelar internasional Ronaldo.
Kesalahan Sky Sport dalam menulis grafis itu pun langsung mendapat kecaman dari para penggemar termasuk juga eks striker Timnas Inggris, Gary Lineker.
Lewat cuitan Twitternya, Lineker memprotes Sky Sport yang melupakan gelar Copa America Messi.
To be fair, it’s such a long time since Messi led Argentina to victory in Copa America, they’re entitled to forget it. ???? pic.twitter.com/zh9TysLsnE
— Gary Lineker ???? (@GaryLineker) September 13, 2021
"Sejujurnya, sudah lama sekali sejak Messi membawa Argentina meraih kemenangan di Copa America, mereka berhak melupakannya (emoticon cemberut)," sindir Lineker pada Sky Sport.
Sementara itu, para penggemar juga tak terima dengan kesalahan Sky Sport tersebut dan melayangkan komentar kecaman.
"Mengabaikan Copa Amerika Messi dan medali emas Olimpiade dan menghitung Nations League, serius," komentar netizen lainnya.
"Dan jika mereka memasukkan nation league sebagai turnamen utama maka Olimpiade juga harus ada juga. Ronaldo brilian tapi Messi cukup nyaman sebagai pemain terhebat untuk memainkan permainan," tulis netizen.
Source | : | The Sun |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |