Piala Sudirman 2021 - Lakoni Latihan Perdana di Finlandia, Sempat Mengaku Berat Hingga Engap

Reno Kusdaroji Jumat, 24 September 2021 | 08:35 WIB
Skuad bulu tangkis Indonesia yang akan berlaga pada Piala Sudirman 2021 dan Thomas-Uber Cup 2020. (DOK. BADMINTON INDONESIA)

"Tadi latihan pertama kali setelah mendarat kemarin, lebih banyak ke pemulihan kondisi karena ada perbedaan cuaca," kata Anthony Ginting dilansir dari Kompas.

"Terus tadi pagi sebelum berangkat ke lapangan juga menyempatkan latihan di gym, stretching saja.

"Sebisa mungkin di hari pertama ini lebih maksimal dalam hal mengembalikan kondisi.

"Sejauh ini bagus, ga ada masalah, tadi latihan memang agak engap, berat, tapi itu mungkin faktor udara dingin," tegasnya.

Baca Juga: Jadwal Piala Sudirman 2021 - Indonesia Berjuang di Grup C, Rionny Mainaky : Mohon Doanya Rakyat Indonesia

Memang benar, cuaca di Finlandia dan Indonesia sebagai negara tropis cukup berbeda jauh.

Hal ini membuat Anthony Ginting dkk membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan lingkungan.

Anthon Sinisuka Ginting pun mengatakan kondisi itu wajar terjadi pada latihan perdana di negara yang memiliki cuaca dingin tan tidak perlu dikhawatirkan.

Oleh karena itu, Ginting yakin kondisinya akan segera membaik untuk membela Indonesia menjuarai Piala Sudirman 2021.

Baca Juga: Piala Sudriman 2021 - Hendra Setiawan: Saatnya yang Muda Berjaya!



Source : kompas,Twitter
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan