BolaStylo.com - Pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez menjadi pihak yang disalahkan atas kematian sepupu Maverick Vinales yang tewas di sirkuit.
Sepupu Maverick Vinales, Dean Vinales meregang nyawa usai mengalami kecelakaan pada balapan Supersport 300 dalam rangkaian WSBK di Jeres, akhir pekan lalu.
Insiden itu membuat pembalap asal Italia, Michel Fabrizio menyalahkan Marc Marquez atas apa yang terjadi pada Dean Vinales dalam balapan itu.
Kejadian yang dialami Vinales juga membuat Fabrizio memutuskan pensiun dari WSBK dan mengecam Marquez karena gaya balapnya ditiru banyak pembalap lain.
Fabrizio menyebut banyak pembalap muda mencontoh gaya balap Marquez dengan manuver-manuver berbahaya yang berdampak negatif pada pembalap lain.
Baca Juga: Jangan Minder Masih Jomblo, Contoh Saja Cristiano Ronaldo! Kok Bisa?
Ditanya soal hal tersebut, Marquez mengaku bingung dan menilai Fabrizio tak pantas melontarkan pernyataan seperti itu.
"Pertama saya ingin memberi dukungan untuk Maverick dan keluarga Vinales karena saya mengenal mereka, ini sulit," ucap Marc Marquez dikutip dari Motorsport.
Source | : | Motorsport |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |