33 Nama Dipilih Shin Tae-Yong, 3 Diantaranya Main di Liga Eropa

Sumakwan Wikie Riaja Sabtu, 9 Oktober 2021 | 13:29 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang mengamati para pemainnya dalam sesi latihan di Lapangan G (Panahan), Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong resmi memanggil 3 pemain yang bermain di Liga Eropa untuk bertanding di Kualifikasi AFC U-23.Usai memetik kemenangan pertama melawan Taiwan di Play-Off Kualifikasi AFC 2023, Timnas Indonesia kini kembali disibukkan dengan persiapan skuad U-23nya.Pasalnya, Timnas Indonesia U-23 akan segera melakoni fase grup babak Kualifikasi AFC U-23 2022.Berdasarkan catatan, skuad asuhan Shin Tae-Yong akan tergabung dalam grup G yang bisa dibilang cukup mengerikan bersama China, Australia dan Brunei Darussalam.

Baca Juga: Piala Thomas & Uber 2020 - Banyak Pemain Dicurigai Langgar Protokol Kesehatan, BWF Respon Begini

Pertandingan fase grup Kualifikasi AFC U-23 itu dijadwalkan akan bergulir pada 27 Oktober hingga 2 November 2021 di Tajikistan mendatang.Di pertandingan pembuka Timnas Indonesia akan menghadapi China pada 27 Oktober 2021.Kemudian disusul pertandingan melawan Australia pada 30 Oktober 2021.Rencananya Stadion Republican Central Stadium, Dushanbe, Tajikistan akan dipilih sebagai tempat berlangsungnya pertandingan Timnas Indonesia dalam menghadapi 2 wakil unggulan Asia tersebut.

Baca Juga: Piala Uber 2020 - Tak Main-Main Hadapi Jerman, Apriyani: Lengah Dikit Berbahaya!

Dengan menghadapi dua wakil unggulan Asia, Indonesia pun harus berjuang keras untuk merebut tiket tampil di gelaran Piala AFC U-23 tahun depan.Meski begitu skuad garuda sedikit diuntungkan karena Brunei dikabarkan mundur dari gelaran tersebut, sehingga paling tidak lawan Indonesia berkurang satu tim.Demi mempersiapkan kompetisi tersebut, juru taktik Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-Yong kini akan memfokuskan diri mengatur rencana menghadapi China dan Australia.

Mantan pelatih Korea Selatan itu juga dikabarkan telah memilih 33 pemain terbaiknya untuk mengisi slot Timnas U-23 yang akan bertanding di Kualifikasi AFC U-23.Uniknya, ada 3 pemain Timnas yang dipilih pelatih 52 tahun tersebut yang bermain di Liga Eropa.Amiruddin Bagus Kahfi yang dikenal sebagai salah satu wonderkid asal Indonesia yang bermain bersama FC Utrecht (Belanda).Kemudian, Witan Sulaeman (Lechia Gdansk) dan Egy Maulana Vikri (FK Senica) masih setia dalam panggilan Shin Tae Yong.

Baca Juga: Pakai Ruangan Ajaib Rp970 Juta, Rahasia Cristiano Ronaldo Tetap Prima di Man United

Tak hanya itu, nama Ronaldo Joybera Junior, Marselino Ferdinan, Eka Febri, Beckham Putra juga  akan memulai debutnya bersama Timnas U-23.Berikut ini daftar lengkap 33 pesepak bola yang dipanggil Shin Tae Yong untuk mengisi slot pemain Timnas U-23.

1.Feby Eka Putra, Arema FC2. Komang Tri Wiguna, Bali United3. Komang Teguh, Borneo FC4. Rabbani Tasnim Siddiq, Borneo FC5. Amiruddin Bagus Kahfi, FC Utrecht6. Natanael Siringo Ringo, Kelantan FA7. Ronaldo Joybera Junior, Madura United8. Marselino Ferdinan, Persebaya9. Muchamad Aqil Savik, Persib10. Bayu Mohamad Fiqri, Persib11. Beckham Putra Nugraha, Persib12. Braif Fatari, Persija13. Irsan Rahman Lestaluhu, Persipura14. Subhan Fajri, Persiraja15. Mohammad Kanu Helmiawan, Persis16. Alfeandra Dewangga, PSIS17. Eka Febri Yogi, PSIS

18. Genta Alparedo, Semen Padang19. Asnawi Mangkualam Bahar, Ansan Grenners20. Muhamad Riyandi, Barito Putera21. Muhamad Firli, Barito Putera22. Witan Sulaeman, Lechia Gdansk23. Egy Maulana Vikri, FK Senica24. Syahrian Abimanyu, Johor Darul Takzim25. Ernando Ari Sutaryadi, Persebaya26. Rizky Ridho Ramadhani, Persebaya27. Rachmat Irianto, Persebaya28. Taufik Hidayat, Persija29. Ramai Melvin Rumakiek, Persipura30. Gunansar Papua Mandowen, Persipura31. Hanis Saghara Putra, Tira Persikabo32. Pratama Arhan Alif, PSIS33. Saddil Ramdani, Sabah FC

 

Sementara itu, Ketua Umum PSSI, Mochammad Iriawan berharap Shin Tae Yong meraih hasil positif di Kualifkasi Piala Asia U-23 2022.

"Setelah mengikuti play-off kualifikasi Piala Asia 2023, pelatih Shin Tae-yong akan lanjut memimpin timnas U-23 untuk ajang kualifikasi Piala AFC U-23 2022 di Tajikistan," ucap Iriawan dilansir dari laman resmi PSSI.

"Kami berharap dengan persiapan yang baik, timnas Indonesia dapat lolos ke ajang Piala AFC U-23 2022."

"PSSI terus mendukung program pelatih pelatih Shin Tae-yong demi raihan prestasi timnas Indonesia," tegasnya.

 

 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : PSSI.org
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan