Piala Thomas & Uber 2020 - Malaysia Merana, China Kompak Bantai Dua Tim dalam Sehari!

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 11 Oktober 2021 | 06:23 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri China, Chen Yu Fei, melakukan selebrasi usai memenangi pertandingan atas wakil Korea Selatan, An Se-young, pada laga semifinal Sudirman Cup 2021 di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Sabtu (2/10/2021). (JNANESH SALIAN/BADMINTON PHOTO)

BolaStylo.com - Tim putra dan putri China secara kompak membantai dua tim secara telak di hari kedua Piala Thomas & Uber 2020.

Sebagai salah satu tim kuat di Piala Thomas dan Uber 2020, tim China kembali berhasil mebantai habis lawan-lawannya.

Di pertandingan hari kedua fase grup Piala Thomas & Uber, Minggu (10/10/2021) tim putra dan putri China kompak menumbangkan lawan-lawannya dengan nilai sempurna.

Tim putri China yang lebih dulu bertanding menghadapi Malaysia tak menemui kesulitan berarti dan menang dalam kurun waktu hamir 3 jam.

China mendapatkan poin pertama lewat Chen Yu Fei yang berhasil menaklukan Eoon Qi Xuan dengan skor 21-13, 21-11 dalam waktu 31 menit.

Poin kedua didapat dari pasangan Lu Xuan Xuan/Xia Yu Ting yang menunmbangkan Lee Meng Yean/Thinaah Muralithan dalam kurun waktu 52 menit dengan skor 21-12, 21-17.

Setelah unggul 2-0, China kembali berhasil meraih 1 poin lagi dengan cepat lewat He Bing Jiao.

He membuat wakil Malaysia Siti Nurshuhaini menelan kekalahan menyakitkan 21-8, 21-3 hanya dalam waktu 23 menit.



Source : tournament software
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan