Goyangan Maut Fajar Alfian dan Oknum Fan Indonesia Bikin Emosi Eks Ganda Putra Denmark

Eko Isdiyanto Minggu, 17 Oktober 2021 | 10:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, memberi salam setelah memastikan Indonesia ke final Thomas Cup 2020 di Ceres Arena, Aarhus,, Denmark, Sabtu (16/10/2021). (YOHAN NONOTTE/BADMINTON PHOTO)

Tak disangka aksi Fajar Alfian itu mendapat sorotan tajam eks pebulu tangkis ganda putra Denmark yang saat ini sudah menjadi pelatih, Mathias Boe.

Melalui sebuah foto yang diunggah pada akun Instagram pribadi, Boe menyebut goyangan Fajar Alfian menarik untuk dilihat.

Baca Juga: Piala Thomas 2020 - Duel Gila Jojo! Balas Dendam Epic Tanah Kelahiran Usai Dibikin Sakit Hati

Dia juga merasa pernah melakukan hal yang sama di suatu tempat sebelumnya dan ternyata di salah satu turnamen BWF yang digelar di Indonesia.

Karena unggahan itu pula Mathias Boe dibuat geram dengan salah satu netizen Indonesia yang melontarkan kata-kata tak pantas kepadanya.

Parahnya lagi netizen tersebut menggunakan akun dengan nama Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon, Boe sangat menyayangkan tindakan oknum fan tersebut.

Terlepas dari itu Indonesia bakal melakoni partai final melawan China pada Minggu (17/10/2021) di Ceres Arena, Aarhus, Denmark.

Instastory Mathias Boe.

Baca Juga: Hasil Piala Thomas 2020 - Kartu Kuning, 100 Menit, Kram Antonsen dan Superiornya Jojo



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan