Bikin Geger! Duel Maut Daniel Marthin/Kevin Sanjaya Beraksi di Final Piala Thomas 2020

Sumakwan Wikie Riaja Minggu, 17 Oktober 2021 | 15:00 WIB
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo saat membela Indonesia pada perempat final Thomas Cup 2020 melawan Malaysia, Jumat (15/10/2021) (Yohan Nonotte/BADMINTON PHOTO)

BolaStylo.com - Ganda putra Indonesia, Daniel Marthin/Kevin Sanjaya Sukamuljo akan dipasangkan di partai keempat Final Piala Thomas 2020 kontra China.Ajang kejuaraan beregu Piala Thomas 2020 akhirnya memasuki babak final yang akan mempertemukan Tim Thomas Indonesia vs China.Pertandingan akbar tersebut akan digelar di Stadion Ceres Arena, Denmark pada Minggu (17/10/2021) pukul 18.00 WIB.Di mana laga adu gengsi kedua tim raksasa bulu tangkis dunia itu diprediksi akan sengit usai melihat line up para pemain yang akan bermain.

Baca Juga: Final Thomas Cup 2020 - Final 11 Tahun Lalu Terulang, Laga Keenam Indonesia Vs China!

Adapun partai pembuka laga final Piala Thomas 2020 akan diisi pertandingan Anthony Ginting vs Lu Guang Zu.Kemudian di partai kedua, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menghadapi He Ji Ting/Zhou Hao Dong.

Lanjut di partai ketiga, mentalitas Jonatan Christie akan kembali dapat disaksikan saat menghadapi Li Shi Feng.Nah, barulah di partai keempat ini kejuatan datang dari Tim Thomas Indonesia yang dikabarkan akan memasangkan duet maut Daniel/Kevin untuk menghadapi Liu Cheng/Wang Yi Liu.

Baca Juga: Senam Jantung! Penyerang Jangkung AC Milan Ini Beberkan Reaksi EmosionalnyaDi partai terakhir, Tim Thomas Indonesia mempersiapkan nama Shesar Hiren Rustavito yang akan berhadapan dengan Weng Hong Yang.Dengan melihat line up kedua tim diatas, rasa-rasanya sangat seru ketika mengetahui Kevin Sanjaya yang akan dipasangkan dengan Daniel Marthin.

Mohammad Ahsan/Daniel Marthin di Thomas Cup 2020.
Pasalnya, keputusan memasangkan Kevin bersama Daniel memang menjadi sesuatu yang membuat publik bertanya-tanya.Hingga saat ini, masih belum adanya kejelasan informasi dari tim kepelatihan ganda putra Indonesia kenapa memilih memasangkan Daniel dan Kevin.

Baca Juga: Uber Cup 2020 - Jepang Menangis, China Hentikan Status Juara Bertahan!Apalagi pasangan nomor satu dunia ini, Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya memang jarang terpisahkan.

Terhitung di dua laga terakhir pada babak perempat final dan semi final kemarin penampilan minions berhasil menyumbangkan poin bagi Indonesia.Dilain sisi, banyak pendukung yang mempertanyakan kenapa Daniel Marthin tak dipasangkan dengan Leo Rolly Carnando yang merupakan pasangan utamanya.Terakhir kali, Daniel dipasangkan dengan seniornya Mohammad Ahsan  di fase grup yang berakhir dengan kekalahan di tangan wakil Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han dengan skor 20-22, 21-17, 21-23.

Baca Juga: Piala Thomas 2020 - Drama Raja Bulu Tangkis China Ini Ogah Ngaku Kalah Sama Momota!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : badmintalk,PBSI
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan